Mohon tunggu...
YusAfin TajiAlam
YusAfin TajiAlam Mohon Tunggu... Musisi - mencari pengalaman

menulis adalah melawan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Mahasiswa KKN UM Membuat Kegiatan Pencegahan Penularan Covid-19

14 Juli 2020   11:18 Diperbarui: 14 Juli 2020   11:22 14
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada akhir tahun 2019 Virus Covid-19 menjadi perhatian dunia. Virus ini menular dengan mudah melalui droplet (percikan air liur) dan dapat ditularkan oleh  manusia ke manusia lain. Hal ini menjadikan jangkaun penyebaran Virus Covid-19 sangat luas hingga ke wilayah yang jauh dari pusat wabah. Penyebaran virus ini terjadi di beberapa negara, salah satunya Indonesia. 

Pertama kali kasus Virus Covid-19 diidentifikasi di Indonesia pada tanggal 2 Maret 2020. Kemudian penyebaran virus ini meningkat cepat di Indonesia. Terhitung per 28 April 2020 kasus positif Virus Covid-19 berjumlah 9.511. Peningkatan yang sangat drastis terjadi hanya dalam kurun waktu lebih kurang satu bulan.

Universitas Negeri Malang berupaya membantu melakukan pencegahan penularan Virus Covid-19 di Indonesia, salah satunya melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang telah disesuaikan dengan kondisi ditengah pandemi Covid-19. KKN yang dilakukan di tengah pandemi ini sangat berbeda. Proses kegiatan harus dilakukan sesuai protokol kesehatan dan mahasiswa tidak dianjurkan untuk tinggal di desa. 

Seluruh program kerja dalam protokol tersebut ditetapkan dengan tujuan menghentikan penyebaran Virus Covid-19 dan dampak penyebarannya. Proses kegiatan dilakukan pada tanggal 29 Mei 2020 dan berakhir pada tanggal 05 Juli 2020. Mahasiswa yang menempuh mata kuliah KKN dibagi ke berbagai desa untuk melakukan pengabdian.

Desa Kampunganyar, Kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi menjadi salah satu desa yang dijadikan sebagai tempat KKN oleh mahasiswa Universitas Negeri Malang. Mahasiswa yang ditempatkan di Desa Kampuganyar adalah mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Banyuwangi. KKN yang dilakukan di Desa Kampunganyar bertemakan KKN Pulang Kampung.

Berdasarkan laman corona.banyuwangikab.go.id kasus positif Virus Covid-19 di Kecamatan Glagah, Banyuwangi berjumlah 1 orang dan pemerintah Banyuwangi menetapkan Kecamatan Glagah menjadi zona merah. Di Desa Kampunganyar sendiri tidak ada yang berstatus positif Covid-19. Namun desa ini sangat rawan dikarenakan berada di dekat kawasan zona merah dan di Desa Kampunganyar sendiri terdapat lima kawasan wisata sehingga sering terjadi mobilitas penduduk.

Mahasiswa KKN yang bertugas di Kampunganyar berusaha untuk membuat progam kerja yang berfokus pada pencegahan penyebaran Virus Covid-19 di Desa Kampunganyar. (25/06) Afin selaku Koordinasi Desa KKN Pulang Kampung menuturkan mahasiswa akan berupaya agar tidak ada warga Desa Kampunganyar yang tertular. “Di desa Kampunganyar tidak ada yang berstatus pasien positif Covid-19, karena itu status desa masih aman, dan status tersebut harus dipertahankan” tutur Afin.

Secara keseluruhan progam kerja yang dijalankan oleh mahasiswa di Desa Kampunganyar dapat dibagi menjadi dua, yaitu program kerja yang bersifat edukasi dan program kerja yang bersifat pengadaan. 

Program kerja yang bersifat edukasi dimaksudkan agar warga Desa Kampunganyar memiliki pengetahuan tentang Virus Covid-19, yaitu meliputi proses penularan Virus Covid-19, cara langkah-langkah pencegahan serta kebijakan-kebijakan pemerintah yang sudah pemerintah suarakan. Program kerja tersebut direalisasikan dengan  membuat video edukasi Covid-19, pembuatan banner berisi himbauan tentang kebijakan new normal yang ditempatkan di tempat wisata serta penyelenggaraan sosialisasi new normal di Desa Kampunganyar. 

Penyelenggaraan sosialisasi new normal sangat diperlukan karena dilatarbelakangi oleh banyak kesalahpahaman warga mengartikan kebijakan new normal dan minimnya pemahamanan warga desa mengenai protokol yang harus diterapkan di berbagai tempat wisata dan warung makan. Pembuatan video dan banner dirasa cukup efektif dan berhasil mengedukasi warga Desa Kampunganyar karena kelebihannya yang dapat di akses dengan mudah.

 Selanjutnya, program kerja pengadaan bertujuan untuk memberikan equipment yang perlu dimiliki oleh warga Desa Kampunganyar di tengah pandemi Covid-19. Progam kerja tersebut direalisasikan dalam bentuk pengadaan 1000 masker yang dibagikan kepada warga desa. Selanjutnya, pengadaan 20 unit facesield yang dibagikan kepada penggiat usaha warung makan dan wisata di Desa Kampunganyar. Program kerja ini bertujuan memberi fasilitas ke warga desa dan penggiat usaha yang ada di desa Kampunganyar agar dapat beraktifitas sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun