Mohon tunggu...
Ady Teruna
Ady Teruna Mohon Tunggu... Musisi - Musician and Icon Living

'TERUNATERUNATERUNA' is worldwide!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Kelompok KKN 44 UPI: Program Aquaponik Budikdamber Sebagai Solusi Peningkatan Ekonomi Warga Kelurahan Cigereleng Bandung

19 September 2022   17:35 Diperbarui: 19 September 2022   17:37 191
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Carrefour (belakang) Jl. Moh. Toha/dokpri

Pada 31 Agustus 2022, kelompok 44 KKN UPI mengadakan sosialisasi tentang Aquaponik kepada warga Kelurahan Cigereleng terkhususnya kepada para ibu rumah tangga yang sedang megadakan senam pagi di belakang Carrefour Jl. Moh.Toha, dengan mengusung tema "Desa Tanpa Kemiskinan" para mahasiswa melakukan riset dan survey terhadap Kelurahan CIgereleng dan melalui survei ini, mereka menemukan suatu permasalahan yang dapat diangkat dan menemukan solusinya, terutama di bidang perekonomian.

Kegiatan Senam Sebelum Sosialisasi Dimulai/dokpri
Kegiatan Senam Sebelum Sosialisasi Dimulai/dokpri

Program Aquaponik sudah dilakukan sebelumnya di Kelurahan Cigereleng, namun ada beberapa kendala seperti dalam penggunaan pompa dengan harga yang cukup mahal, sehingga penyuluhan yang telah dilakukkan tidak berkelanjutan.

Kendala tersebut memberi para mahasiswa ide untuk mencara alternatif yang lebih efektif untuk program Aquaponik ini, yaitu dengan sistem Budikamber (Budidaya Ikan Dalam Ember).

Aquaponik dengan sistem Budikamber inilah yang akhirnya menjadi solusi untuk para mahasiswa melakukan sosialisasinya, karena dengan bahan-bahan yang murah dan terjangkau, juga pelaksanaannya yang praktis dapat membuat warga akan melakukan kelanjutan dari sosialisasi yang telah dilakukan. Aquaponik dengan sistem Budikamber ini juga memiliki sistem simbiosis dimana ikan yang berada di dalam ember menghasilkan kotoran yang baik untuk tanaman, dan tanaman itu sendiri membersihkan ikan dari kotoran itu sendiri.


Program Aquaponik yang disosialisasikan para mahasiswa ini sangat membawa manfaat dan keuntungan untuk para warga Kelurahan Cigereleng untuk meningkatkan perekonomiannya dengan baik, yaitu menghasilkan dua produk dalam sekaligus (ikan dan sayur). Hasil dari panen keduanya dapat dikonsumsi sendiri bahkan dapat dijual dipasaran.

Para Mahasiswa UPI Kelompok KKN 44 Bersama Para Staff dan Ketua Kelurahan Cigereleng Bandung/dokpri
Para Mahasiswa UPI Kelompok KKN 44 Bersama Para Staff dan Ketua Kelurahan Cigereleng Bandung/dokpri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun