Mohon tunggu...
Adi Hidayat
Adi Hidayat Mohon Tunggu... Lainnya - let's start

seperti jeroan

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Anies Membangun Peradaban Baru

9 September 2020   10:36 Diperbarui: 9 September 2020   10:47 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemerintahan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Anies Baswedan gubernur DKI Jakarta tengah berusaha membangun peradaban baru. Terlihat dari cara kerja beliau selama menjabat menjadi Gubernur. Walaupun diperjalanannya memikul amanah dan berusaha menunaikan janji politiknya beliau 'ditinggal' oleh pasangannya. Anies terlihat tidak terlalu memusingkan wakilnya itu, dia lebih memilih untuk terus berjalan, melanjutkan semua pekerjaan, menyelesaikan semua permasalahan dan membangun peradaban baru. 

Bagaimana kita bisa tahu kalau Anies itu sedang bekerja dan berusaha lebih bukan hanya sekedar membangun sesuatu yang berupa fisik? apa benar yang sedang dia bangun itu bukan bangunan semata tapi ada sesuatu nilai yang diharapkan hadir dikemudian hari? Mari kita kupas sama sama.

Setiap Gubernur pada masanya pasti punya sesuatu yang membuat dia dikenal oleh masyarakat luas, baik dari program kerjanya maupun personalitinya. Contoh apabila masyarakat Jakarta mengingat Bang Yos pasti teringat juga Busway atau Transjakarta, apabila mengingat Kartu Jakarta Pintar pasti teringat Pak Jokowi. 

Setiap gubernur juga punya konsentrasi yang beda dalam membenahi Jakarta. Seperti Pak Basuki Tjahaya Purnama yang konsentrasi dalam menuntaskan banjir. Nah Anies Baswedan saat ini dikenal masyarakat karena konsentrasi dia dalam menuntaskan kemacetan, menerapkan keadilan dan meningkatkan interaksi antar warga.

Apa yang sedang digarap oleh Anies dan apa yang akan dihasilkan? Saat ini Jakarta sedang membangun trotoar, bukan hanya trotoar biasa. Trotoar ini dibangun dibanyak titik di Jakarta, sampai saat ini sudah 31 titik yang akan dibangun trotoar. Trotoar ini dibangun dengan desain yang lebih lebar dari sebelumnya. 

Mengapa Anies getol sekali membangun trotoar di Jakarta? padahal dalam keseharian masyarakat Jakarta sangat tergantung dengan kendaraan pribadi bahkan dalam survey masyarakat kita mendapat predikat paling malas berjalan kaki. Beda dengan warga di Hongkong yang hampir semua jalan kaki. Apa yang dilakukan Anies? apa tidak sia sia nantinya? setelah dipahami lebih jauh dan mencoba mengerti, ada maksud dari apa yang dibangun Anies saat ini. Ada suatu harapan besar.

Harapan itu adalah menjadikan kota Jakarta yang maju dan bahagia warganya, membentuk masyarakat Jakarta yang punya pandangan seperti masyarakat di kota kota negara maju. Dimulai dari trotoar, harapan itu bisa diraih. Dengan dibangunnya trotoar akan memanjakan pejalan kaki dan sedikit memaksa para pengguna kendaraan pribadi untuk beralih ke trotoar dengan jalan kaki dan menggunakan transportasi umum. 

Mungkin banyak orang yang beranggapan bahwa di Jakarta belum ramah untuk pejalan kaki , dengan dibangunnya trotoar maka akan menjawab anggapan tersebut. Desain trotoar yang lebih lebar akan memaksa akses atau jalan raya beraspal mengecil, yang sebelumnya tiga jalur bisa jadi dua jalur saja karena trotoar yang dilebarkan. Anies berani sekali melakukan ini!

Anies tidak tanggung tanggung untuk membenahi kemacetan di Jakarta. Baru baru ini dia menambah kawasan ganjil genap demi berkurangnya masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi. 

Rute transjakarta pun ditambah dan armada bus pun ikut bertambah, sebentar lagi akan banyak transjakarta berbahan bakar listrik. Beberapa langkah tersebut cukup berhasil padahal baru beberapa bulan saja dijalankan namun Jakarta sudah berhasil menurunkan tingkat kemacetan dan menembus rekor pengguna transjakarta dari jumlah sebelumnya, itu merupakan sejarah bagi kota Jakarta.

Anies ingin merubah persepsi masyarakat Jakarta yang selama ini sudah terpatri bahwa kegiatan jalan kaki itu kuno atau ketinggalan jaman. Membawa kendaraan pribadi seperti motor atau mobil adalah salah satu sebuah bukti kesuksesan, semua orang saling berlomba untuk menjadi yang paling sukses. terlihat jelas itu semua hanya ego semata. Anies ingin merubah cara berpikir seperti itu. Demi mewujudkan Jakarta kota yang maju dan bahagia warganya, beberapa cara akan dilakukan oleh Anies.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun