Mohon tunggu...
Adellia Maragetha Kuswandi
Adellia Maragetha Kuswandi Mohon Tunggu... Freelancer - Murid SMA N 1 Padalarang

Kebahagiaan Merupakan Segalanya

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Dampak Negatif dari Terlalu Banyak Konsumsi Mie Instan

14 Januari 2020   18:52 Diperbarui: 14 Januari 2020   20:01 723
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Semua kalangan tua dan muda pasti mengenal makanan cepat saji ini, yaitu mie instan. Makanan ini mudah untuk didapatkan dimana saja, memiliki varian rasa yang banyak sehingga menambah kelezatannya. Namun, dibalik rasa yang enak dan sifat praktisnya, mie instan juga memiliki sejumlah resiko yang mengancam bagi kesehatan tubuh kita.

Pembuatan mie melewati beberapa tahapan, yaitu digulung-gulung, digoreng, dan dikeringkan dengan oven panas. Bahan baku pembuatan mie instan adalah tepung ditambahkan dengan minyak sayur, garam, natrium polifospat (pengemulsi, penstabil dan pengental), natrium karbonat dan kalium karbonat ( keduanya pengatur keasaman), tartrazine (pewarna kuning). 

Pada saat proses penggorengan, mie instan akan mengandung lemak. Terdapat bumbu didalam kemasan mie instan yang memiliki komposisi terdiri dari garam, gula, cabe merah, bawang putih, bawang merah, saus tomat, kecap, vetsin (MSG) serta bahan cita rasa, juga menggunakan additive. Belum lagi Mie Instan dalam kemasan Stirofoam, yang dicurigai dapat menyebabkan kanker.

Menurut penelitian ternyata mie instan memiliki kandungan lilin yang berguna untuk membuat mie tidak lengket dengan satu dengan lainnya. kandungan lilin ini sangat membahayakan tubuh, akan merusak sistem kerja pencernaan dalam tubuh karena baru bisa dicerna oleh tubuh dalam waktu minimal 2 hari.

Beberapa bahaya yang akan mengintai kesehatan kita, bahkan dapat menyebabkan kematian :

1. Diabetes
Kandungan gula yang terdapat dalam mie instan dapat menyebabkan penyakit Diabetes. Secara tidak langsung kandungan gula tersebut diserap baik oleh tubuh kita.

2. Gagal Ginjal
Penyakit ini disebabkan oleh kandungan Proplene Glycol, yang akan merusak kerja ginjal sebagai salah satu organ vital dalam tubuh kita.

3. Memicu tekanan darah tinggi
Zat kimia berbahaya didalam mie instan menyebabkan memicunya tekanan darah tinggi, yang seharusnya seseorang normalnya tekanan darahnya adalah 130/80.

4. Menyebabkan kanker
Styrofoam menjadi salah satu muculnya penyakit ini karena, Styrofoam yang diberi air panas sangat tidak baik dan akan menambah zat kimia berbahaya dalam mie instan.


5. Memicu penyakit Stroke
Mengonsumsi mie instan dapat menggangu kelancaran aliran darah yang dapat menyebabkan penyakit stroke.


6. Penyakit jantung
Mie instan termasuk makanan yang miskin vitamin yang dapat memicu penyakit jantung. Hal ini dikarenakan Cardionmetabolic Syndrome.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun