Mohon tunggu...
Abanggeutanyo
Abanggeutanyo Mohon Tunggu... Wiraswasta - “Besar, ternyata ada yang lebih besar, sangat besar, terbesar, super besar, mega besar dan maha besar.”

Nama : FM Al-Rasyid ---------------------------------------------------------------- Observe and be Observed

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Indonesia Dalam Rencana Besar Khalifah IS, Waspadalah!

22 Januari 2016   00:42 Diperbarui: 22 Januari 2016   09:54 1403
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Seiring dengan perkembangan mengejutkan penaklukan signifikan wilayah Irak dan Suriah pada pertengahan Juni 2014 hingga Oktober 2015 ISIS, ISIL atau IS pada awalnya menciptakan wilayah kekhalifhan mencakup Irak-Suriah-Lebanon-Jordania-Libya-Mesir dan Israel  berkembang menjadi misi kekhalifahan lebih besar yakni menyatukan wilayah kekalifahan dari Andalusia (Spanyol) sampai ke China yang dinakan The Great Caliphate. (Atas dasar tersebut selanjutnya ISIS pada tulisan ini disebut dengan Islamic State atau IS -red).

Untuk mewujudkan impian raksasa tersebut IS mengeluarkan Israel dalam rencananya dan melakukan ekpansi besar-besaran dalam berbagai bidang mulai dari penaklukan wilayah, pendanaan, rekrut keanggotaan, peralatan tempur, intelijen, propaganda, penguasaan media massa hingga penguasaan teknologi informasi dan pelatihan anggota yang disebar ke seluruh dunia.

Tak heran dalam program ekspansinya sejak mendaulatkan diri sebagai The Greater Caliphate (29 Juni 2015) IS melakukan serangkaian aksi (dalam pandangan mereka adalah Jihad) di sejumlah negara. Gambar di atas memperlihatkan sejumlah aksi teror IS atau simpatisan IS di sejumlah negara sejak Oktober 2014 hingga teror Sarinah14/1/2016 di Jakarta.

[caption caption="Daftar serangan IS dan Simpatisan IS di sejumlah negara sejak Oktober 2014 hingga 14/1/2016. Sumber : nytimes 14/1/2016"]

[/caption]

Sejak Oktober 2015 (dalam kurun waktu 15 bulan) total serangan langsung oleh IS maupun pendukungnya mencapai 67 kali peristiwa terhadap 17 negara berpenduduk mayoritas muslim dan non muslim sebagaimana terlihat dalam tabel di atas. Akibatnya seluruh dunia merapatkan barisan mempersempit ruang gerak IS atau setidaknya mengutuk aksi teror tersebut.


Dari 17 negara yang dituding teroris IS biangkeroknya tidk satupun negara yang memperagakan sikap masyarakat anti teror seperti yang terjadi di negara kita yang dengan gegap gempita MENENTANG sekaligus MENANTANG teror oleh unsur radikal manapun khususnya  terhadap ancaman IS.

Mengapa perkembangan IS sangat signfikan khususnya di Irak danSuriah lalu menjalar ke seluruh dunia, ada baiknya melihat pada beberapa fakta sejarah singkatnya sehingga kita dapat melihat karakter apa yang melatar belakangi perkembangan IS demikian cepat, mari kita lihat sejenak ke belakang dalam beberapa hal berikut ini :

  • Cikal bakal terlahir dari masa konflik penggulingan Saddam Husein oleh AS dan sekutu sekitar 1999
  • Berkoalisi dengan al-Qaeda pada 2004
  • Menjadi negara islam di Irak pada 13 Oktober 2006
  • Saat pergolakan anti rezim Suriah bangkit pada 15 Maret 2011, dunia belum dikejutkan oleh hadirnya pengaruh IS meski ia telah terbentuk sebelum peristiwa yang memicu perang saudara di Suriah.
  • IS baru terlihat berpengaruh di Suriah pertama sekali pada 1/5/2013 saat menyusup di perbatasan Irak dan Suriah khususnya di kota Al-Bukamal (Provinsi Hom) dan Hasaqah (provinsi Al-Hasaqah)
  • Pada 20 Oktober 2013, IS merebut kota Tall Abyad dari pemberontak FSA.
  • Menjadi negara islam di Irak, Suriah dan levant setelah menguasai sebagian wilayah Suriah pada 8 April 2013 dan pada 31 Desember 2013 IS merebut kembali sejumlah dilayah dari FSA yakni Al-Bab city, Azas, Minbij, Raqqa, Tabqa dan areal lainnya utara Suriah dekat perbatasan Turki.
  • Setelah menguasai sebagian Suriah IS melakukan ekpansi ke Irak pada Januari 2014  hingga menguasai Mossul dan Tikrit (lihat map slide).
  • Menyatakan pisah dengan al-Qaeda pada 3 Februari 2014.
  • Kemudian ekspansi diteruskan ke Ramadi sampai Tikirit pada 8 April 2014. Pada saat yang sama IS juga merebut hampir seluruh provinsi Deir Ezzor di Suriah
  • Melihat perkembangan positif tersebut IS menyatakan diri sebagai negara yang dipimpin khalifah (Abu Bakar al-Baghdadi) pada 29 Juni 2014 sekaligus menerobos wilayah Irak lebih jauh sampai ke Baquba dan Falujja.
  • Dalam upaya mewujudkan master plan The Greater Caliphate dari Andalusia hingga China IS memetakan sejumlah negara lain sebagai provinsi mereka yakni provinsi Afghanistan, Arab Saudi, Aljazair, India, Libya, Mesir, Nigeria, wilayah Kaukasus bagian utara Rusia dan Pakistan. Pada 23 Juni 2015, juru bicaa IS, Abu Muhammad al-Adnani mengumumkan (melalui rekaman suara di Twitter) wilayah Kaukasus utara (Rusia) juga dijadikan sebagai salah satu provinsi mereka. Sumber : understandingwar

[caption caption="Master Plan, The Greater Chaliphate. sumber : http://www.pomonews.com/2014/06/the-maps-of-iraq-and-syria.html"]

[/caption]
  • Seluruh wilayah yang dikuasai IS di Irak dan Suriah pada umumnya adalah daerah yang memiliki kilang minyak. Apa yang terdapat di Mosul, Tikirt, Baji, Faluja dan Kirkuk (di Irak) dan Deir Ezzor, Raqa dan Aleppo adalah kilang minyak yang menghasilkan minyak berlimpah di kedua negara tersebut seperti terlihat pada gambar di bawah ini :

[caption caption="Kilang minyak di kota-kota Irak dan Suirah yang (pernah) dikuasai IS. Sumber :http://www.businessinsider.co.id/map-isis-in-iraq-syria-and-oil-infrastructure-2015-9/?r=US&IR=T#.Vp_NW1L7IVg"]

[/caption]

Seiring dengan meningkatnya perlawanan anti IS ekspansi IS di irak akhirnya mengendur. IS berhasil dipukul mundur dari Ramadi, Falujah,Baiji, Kirkuk dan Irbil meski belum sepenuhnya mampu dibersihkan dari Irak. Sejumlah kilang minyak besar seperti di Baji diambil alih pemerintah Irak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun