Mohon tunggu...
Edy Utomo
Edy Utomo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Swasta

https://carakumudahblogging.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Money

Pasar Luar Biasa yang Belum Dimanfaatkan Agen Asuransi

9 Januari 2019   03:30 Diperbarui: 9 Januari 2019   03:36 2927
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat kita akan pentingnya proteksi, membuat pertumbuhan industri perasuransian di tanah air terus tumbuh. Didukung dengan populasi penduduk Indonesia yang besar, ini menciptakan potensi bisnis yang besar buat agen asuransi, tak heran jika profesi agen asuransi adalah termasuk dari salah satu profesi dengan tingkat pendapatan terbanyak.

Potensi pasar yang besar membuat agen asuransi berlomba - lomba untuk meningkatkan penjualannya, tentunya dengan didukung oleh produk asuransi yang bisa menjawab kebutuhan para calon nasabah. Namun sayangnya, sebagian besar agen asuransi kita masih bergerak di area dan cara konvensional, yaitu menjual asuransi secara langsung di lapangan. Padahal ada potensi pasar asuransi yang sangat besar namun belum dimanfaatkan agen asuransi dengan maksimal, yaitu pasar asuransi online.

BAGAIMANA MENGETAHUI PASAR ASURANSI ONLINE

Untuk mengetahui potensi pasar di internet caranya cukup sederhana dan mudah namun cukup akurat, yaitu dengan memanfaatkan alat riset Google Planner. Misalnya kita ingin mengetahui potensi pasar untuk produk baju batik, yang kita lakukan adalah membuka Google Planner, lalu mengetikkan kata kunci "baju batik" , hasilnya ... ratusan kata kunci yang merupakan kata yang diketikkan pengguna internet yang mencari informasi tentang baju batik. 

Artinya mereka yang mencari informasi tentang baju batik inilah merupakan pasar online untuk baju batik. Makanya tidak heran jika pasar ini dimanfaatkan oleh mereka yang memiliki produk baju batik untuk menjual baju batik secara online, sehingga laris terjual secara online karena mereka menarget pasar yang tepat. Bagaimana dengan pasar asuransi online?

Untuk produk asuransi juga sama, dengan meriset kata kunci "asuransi" , akan menghasilkan ratusan kata kunci yang merupakan pasar asuransi online. Jutaan pengguna internet mengetikkan kata kunci tersebut untuk mencari informasi tentang produk yang tepat untuk memenuhi kebutuhan proteksi mereka. Bahkan dengan riset online yang mendalam kita bisa menemukan buying keyword, yaitu kata kunci yang mengarah langsung pada minat pembeli. Inilah yang biasanya membuat mudah menemukan prospek atau calon nasabah yang potensial membeli.

Pasar asuransi online juga meliputi hal - hal yang berhubungan dengan dengan produk asuransi, misalnya tentang penyakit yang ditanggung asuransi anda. Sebagai contoh adalah penyakit stroke, jantung, atau jenis penyakit lainnya. Dengan meriset tentang penyakit - penyakit tersebut, kita bisa menemukan potensi pasar asuransi yang sangat besar.

Potensi pasar asuransi online yang besar juga ada di media social, misalnya INSTAGRAM. Dengan meriset instagram, kita bisa menemukan hashtag yang merupakan pasar asuransi. Makanya tidak sedikit orang yang berhasil menjual produk di instagram seperti baju, sepatu dan lainnya, karena mereka berhasil menarget pasarnya di instagram. Belum lagi pasar yang ada di Facebook dan Twitter. Ini membuktikan bahwa prospek atau calon nasabah asuransi yang datang dari online sebenarnya jutaan per hari namun belum dimaksimalkan oleh agen asuransi.

BLOG YANG MENJUAL MENJADI KEBUTUHAN

Buat seorang agen asuransi, blog menjadi sarana yang efektif untuk mengedukasi calon nasabah. Blog juga sudah menjadi alat marketing online yang standar. Dengan menerapkan teknik internet marketing, kita bisa menarik pengunjung yang tidak lain adalah calon nasabah asuransi. Ketika kita sudah memiliki banyak pembaca setiap  harinya, produk asuransi bisa terjual mudah hanya dengan menulis artikel marketing 350 kata. 

Jadi menjual asuransi secara online tidak sesederhana dengan membuat status promosi di MEDSOS dengan mencantumkan nomor WA. Karena karakteristik produk asuransi berbeda dengan produk baju atau tas, jari membutuhkan teknik marketing yang berbeda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun