Mohon tunggu...
Mirza Gemilang Gemilang
Mirza Gemilang Gemilang Mohon Tunggu...

Berteman dengan pena dan kertas..

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Satgas Zeni TNI Diperiksa Monusco

11 Februari 2014   11:04 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:57 164
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1392091424935202065

[caption id="attachment_311431" align="alignnone" width="640" caption="Tim COE periksa alat berat Satgas Zeni TNI di Kongo"][/caption]

Satgas Kompi Zeni TNI di Kongo diperiksaTim Contingent Owned Equipment (COE) MONUSCO (Mission de I’Organisation de republic des Nation Unies Pour la Stabilisation en Republique Democratique du Congo). Mereka melakukan pemeriksaan terhadap seluruh perlengkapan Kontingen Garuda XX-K/Monusco Satgas Kompi Zeni TNI yang tengah melaksanakan misi perdamaian PBB di Republik Demokratik Kongo.Pemeriksaan itu dilakukan tiap tiga bulan sekali.

Tim COE Monusco datang dipimpin Letkol Hassan dari Pakistan Army bersama empat orang dari Staf Sipil UN (United Nations). Mereka diterima Komandan Satgas Kontingen Garuda XX-K Mayor Czi Nurdihin Adi Nugroho beserta staf, di Base Camp Bumi Nusantara yang merupakan Markas Kompi Zeni TNI di Dungu-Kongo, 10 Februari.

Menurut Perwira Penerangan Konga XX-K/MONUSCO, Lettu Cpm Try Wibowo, pemeriksaan rutin itu dilakukan setiap tiga bulan sekali. Tujuannya adalah untuk memeriksa kondisi dan kesiapan seluruh peralatan termasuk base camp baik menyangkut kebersihan, kelengkapan maupun kesiapan operasionalnya. Semua perlengkapan tersebut harus sesuai dengan standar yang telah disepakati dalam MoU antara Indonesia - PBB, baik menyangkut peralatan utama dalam hal ini alat-alat berat Zeni maupun alat-alat pendukungnya.

Tim COE memeriksa seluruh kendaraan satgas baik kendaraan sehari-hari maupun alat berat, diantaranya Bulldozer, Excavator dan Truk serta sarana dan prasarana pendukung lainnya, termasuk pemeriksaan kebersihan lingkungan sekitar tempat tinggal kontingen dan peralatan perorangan prajurit juga tak luput, ikut diperiksa.

Hasilnya? Dari hasil pemeriksaan dan pengecekan langsung terhadap masing-masing peralatan, Tim memberi penilaian positif terhadap kesiapan alat-alat untuk mendukung tugas-tugas Satgas Kompi Zeni TNI. Pemeriksaan yang sama juga dilakukan terhadap Base Camp TOB (Temporary Operational Base) di daerah Mokke yang merupakan camp sementara yang berada di daerah tempat kerja.

Letkol Hassan dan rombongan menyampaikan rasa hormat dan terimakasih kepada seluruh prajurit Kontingen Garuda XX-K/Monusco yang telah bekerja dengan baik dan profesional. Dimana semua dapat berjalan dengan baik, karena alat-alat itu dilakukan pemeliharaan secara berkala dari anggota TNI dalam penggunaan sarana dan prasarana yang tersedia.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun