Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Sambil Menyelam, Dapatkan Mutiara

5 Mei 2019   05:23 Diperbarui: 5 Mei 2019   05:40 226
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Sambil menyelam minum air?" Itu slogan yang berlaku tempo dulu. Jadi sudah kuno. Kini siapa sih yang mau menyelam di sungai dan minum air sungai? Apalagi air laut yang asin.

 Nah,tanpa bermaksud mengutak atik hak cipta dari orang yang pertama kali menciptakan pribahasa tersebut, tentu tidak ada salahnya kalau menuliskan judul yang mirip tapi tidak sama, yakni: "Sambil menyelam, dapatkan mutiara". Kalimat boleh berbeda,tapi memiliki arti dan makna yang sama, yakni meraih lebih dari satu manfaat dari sebuah momentum.

dokpri
dokpri
Hadiri Pesta Pernikahan ,Bukan Semata Untuk Makan Enak

Walaupun kosa kata: "Pesta" atau "resepsi" tidak dapat dipisahkan dari santapan enak dan lezat,tapi tentu saja bukan merupakan tujuan semata mata. Ada banyak hikmah yang dapat dipetik ,selama pesta berlangsung, antara lain:

menghargai tuan dan nyonya rumah yang mengudang kita

kesempatan bertemu dengan sanak keluarga

peluang untuk mengenal sanak famili yang mungkin selama ini belum pernah bertemu

memperbaiki hubungan yang selama ini agak memudar karena dipisahkan jarak dan waktu

Keterangan foto: di samping kami adalah kakak ipar yang berusia 88 tahun dan 82 tahun | dokpri
Keterangan foto: di samping kami adalah kakak ipar yang berusia 88 tahun dan 82 tahun | dokpri
Pernikahan Putra Keponakan

Kami diundang oleh keponakan, yakni putri dari kakak kandung saya yang paling tua,tapi sudah lama almarhum. Dari total 11 orang bersaudara, hanya tersisa 2 orang dalam keluarga ayah ibu kami, yakni saya dan kakak  perempuan saya Yanita Effendi, yang  kehilangan 2 orang putranya dalam penerbangan MH370 5 tahun lalu. 

Idawati dan suami Suidi Wijaja mengundang kami dalam acara pernikahan Kevin dan Keiza.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun