Mohon tunggu...
Eddo Richardo
Eddo Richardo Mohon Tunggu... Penulis - Mantan Jurnalis media grup Jawa Pos

Ikhtiar, Menuju kehidupan yang hakiki

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Bupati Bangka Cium Tangan Pejuang Kemerdekaan

17 Agustus 2017   19:12 Diperbarui: 17 Agustus 2017   19:19 923
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bupati Bangka menciumi tangan pejuang kemerdekaan. (Dok. Humas Pemkab Bangka)

=> Peringatan HUT RI Di Kabupaten Bangka Khidmat Dan Sukses

SUNGAILIAT-Rasa haru dan hormat ditunjukkan Bupati Bangka, Ir. H. Tarmizi H. Saat, MM ketika mendatangi para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia (RI) dengan mencium tangan para pejuang yang dengan segenap jiwa raga telah memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Hal tersebut dilakukan Bupati Bangka seusai mengikuti Upacara dan Ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Padma Satria Sungailiat, Kamis (17/8/2017).

Bupati Bangka menyerahkan bendera Merah Putih untuk dikibarkan. (Dok. Humas Pemkab Bangka)
Bupati Bangka menyerahkan bendera Merah Putih untuk dikibarkan. (Dok. Humas Pemkab Bangka)
Bupati Bangka bersama dengan Wakil Bupati Bangka, Drs. Rustamsyah, unsur Forum Kordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kabupaten Bangka, Ketua DPRD Bangka beserta anggota DPRD Bangka, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bangka, Hj. Mina, dan Para Kepala OPD Pemda Bangka mendatangi 3 orang pejuang dengan menyalami dan mencium tangan serta mengucapkan terima kasih karena atas jasa-jasa para pejuanglah rakyat Indonesia bisa menghirup udara kemerdekaan.

Rangkaian kegiatan HUT RI ke-72 di Kabupaten Bangka kemarin berlangsung khidmat dan sukses yang mana dimulai pada Rabu malam (16/8/2017) dilaksanakan doa bersama untuk kemaslahatan negeri di rumah dinas Bupati Bangka yang kemudian tepat tengah malam dilakukan Apel Kehormatan dan Renungan suci di TMP Padma Satria Sungailiat.

Bupati Bangka dan Wakil Bupati bersama pejuang kemerdekaan. (Dok. Humas Pemkab Bangka)
Bupati Bangka dan Wakil Bupati bersama pejuang kemerdekaan. (Dok. Humas Pemkab Bangka)
Pada pagi harinya di Gedung Sepintu Sedulang Sungailiat dilakukan penyerahan bendera merah putih oleh Wakil Bupati Bangka kepada Paskibraka Bangka untuk melaksanakan tugas mengibarkan bendera merah putih. Kemudian tepat pukul 10.00 WIB dilakukan upacara detik-detik Proklamasi yang dipimpin oleh Bupati Bangka di Lapangan Bina Satria Sungailiat dan pembacaan teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Bangka, Parulian.

Ketua DPRD Bangka dan Bupati Bangka tabur bunga. (Dok. Humas Pemkab Bangka)
Ketua DPRD Bangka dan Bupati Bangka tabur bunga. (Dok. Humas Pemkab Bangka)
Seusai melakukan upacara, Bupati Bangka juga melakukan penganugerahan tanda kehormatan Satya Lencana pada PNS di Kabupaten Bangka yang telah mengabdi selama 10, 20 dan 30 tahun. Setelah itu, rombongan kemudian melakukan upacara dan ziarah di TMP Padma Satria Sungailiat dengan Inspektur Upacara Kajari Bangka, Supardi, SH.

Penaikan Bendera Merah Putih di Lapangan Bina Satria Sungailiat. (dok. Humas Pemkab Bangka)
Penaikan Bendera Merah Putih di Lapangan Bina Satria Sungailiat. (dok. Humas Pemkab Bangka)
Selanjutnya, Bupati Bangka dan Wakil Bupati Bangka melakukan anjangsana dalam acara pemberian remisi pada warga binaan Lapas Bukit Semut Sungailiat dan pada sore harinya dilakukan upacara penurunan bendera yang dipimpin Inspektur Upacara Wakil Bupati Bangka, Drs. Rustamsyah di Lapangan Bina Satria Sungailiat. (Eddo Richardo/Humas Pemkab Bangka)

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun