Mohon tunggu...
Tia Marty
Tia Marty Mohon Tunggu... Freelance-Blogger-Writer -

Freelance writer|Backpeker|Blogger |owner Zahira Hijab Store

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Tingkatkan Sektor Pariwisata untuk Kesejahteraan Masyarakat Lokal

11 Maret 2017   20:12 Diperbarui: 11 Maret 2017   20:44 1295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bicara mengenai sektor pariwisata pastinya sangat menarik untuk diulas, karena sektor pariwisata ini masuk kedalam 3 sektor prioritas investasi yang akan ditingkatkan peranannya terhadap pertumbuhan juga penciptaan lapangan pekerjaan. dua sektor lainnya yang dimaksud adalah sektor manufaktur dan sektor pertanian, karena tiga sektor tersebut diharapkan memiliki pengaruh positif untuk perekonomian masyarakat lokal sekitar.

Untuk mengembangkan sektor pariwisata, pastinya butuh proses yang panjang, salah satunya dengan mengembangkan infrastruktur agar menarik minat turis untuk mengunjungi wisata yang ada di Indonesia. Tak hanya itu menurut ketua Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Bambang Brodjonegoro mengungkapkan bahwa untuk membangun pariwisata Indonesia itu harus bersama-sama dan kompak, tidak bisa berjalan sendirian. Untuk itu diharapkan dukungan semua pihak.

Dan, pengembangan sektor pariwisata ini mendapatkan dukungan positif dari Bappenas yang mengajak pemerintah maupun swasta untuk berramai-ramai berinvestasi di sektor pariwisata, karena banyak wisatawan mancanegara, terutama Eropa saat ini mulai mengincar destinasi wisata Asia, terutama Indonesia. Apalagi di Indonesia sendiri memiliki kekayaan alam yang mempesona, menyuguhkan keindahan wisata yang beragam dan potensi pariwisatanya sangat potensial.

Perbaikan infrastruktur, fasilitas standarisasi yang memadai juga meningkatkan sumber daya manusia yang sangat penting untuk kemajuan pengembangan industri pariwisata, pastinya akan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pengunjung yang datang, sehingga destinasi wisata menjadi bersih, sehat, tertib dan berkelanjutan agar mampu menarik wisatawan mancanegara untuk datang atau berinvestasi ke sektor pariwisata lokal.

Dengan begitu setidaknya memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat lokal dan menaikan taraf perekonomian masyarakat sekitar agar bisa hidup mandiri. Selain itu mampu meningkatkan daya tarik daerah tujuan wisata, sehingga mampu bersaing didalam maupun luar negeri.

Berikut merupakan kawasan strategis pariwisata nasional, yaitu :

1. Danau Toba yang terletak di Sumatera Utara

2. Tanjung Kalayang yang berlokasi di Bangka Belitung

3. Mandalika, Laboan Bajo yang berada di Nusa Tenggara Barat

4. Wakatobi yang berada di Sulawesi Tenggara

5. Pulau Morotai yang terletak di Maluku Utara

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun