Mohon tunggu...
Zukhratus Sofidah
Zukhratus Sofidah Mohon Tunggu... Apoteker - Mahasiswa

Memberikan ilmu yang bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Teknik Berbicara

23 Januari 2021   07:46 Diperbarui: 23 Januari 2021   07:48 142
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Judul   : Bicara Itu Ada Seninya  Pengarang    : Oh Su Hyang        Penerbit    : Bhuana Ilmu Populer Tahun Terbit    : 2018                         ISBN    : 9786024553920     Kota Terbit   : Jakarta                    JumlahHalaman: 256halaman              Peresensi    : Zukhratus Sopidah/ 202010410311144/Farmasi C

 
       Buku Bicara Itu Ada Seninya merupakan salah satu karya dari Oh Su Hyang . penulis adalah dosen dan pakar komunikasi terkenal di Korea Selatan. Buku ini memiliki lima bab yang disusun tidak berdasarkan urutan struktual tertentu.

Penulis membuat bab demi bab dengan pembahasan yang seolah seperti bercerita. Pada bab pertama terdapat tema tentang "Perbedaan Juara 1 dan Juara 2 Terletak pada Ucapannya" dimana tema tersebut terbagi kedalam beberapa bagian salah satunya yaitu ucapan logis merupakan dasar dari seni yang berbicara dimana penulis mengungkapkan bagaimana cara nya agar pandai berbicara. Ucapan mencerminkan keadaan seseorang apa adanya. Kita dapat langsung mengetahui apakah seseorang itu logis atau tidak hanya berbincang sebentar dengan nya. Oleh karena itu, berbicara yang menunjukan pola pikir harus dilatih. Untuk bisa berbicara dengan baik, unsur nonverbal seperti gerak tubuh harus di terapkan dengan baik.yaitu penampilan yang baik, slalu tersenyum, sikap percaya diri dan gestur yang tepat.

bab kedua kita disuguhkan dengan "Pintar Mendengar Pandai Berbicara" salah satu bagiannya adalah bentuk ketertarikan terhadap lawan bicara. Oleh karena itu, pertanyaan dapat disebut sebagai dasar komunikasi. Komunikasi tidak akan terwujud jika tidak ada ketertarikan sama  sekali terhadap lawan bicara. Berbicara tanpa ketertarikan sama saja seperti berbicara sendiri dengan tembok. Saat kita memiliki perasaan terhadap lawan bicara maka pertanyaan yang mengandung ketertarikan seperti ini akan muncul dengan sendirinya. Orang yang mengeluarkan pertanyaan ini berarti ingin membangun hubungan dengan lawan bicara nya.

Pada bab ketiga terdapat tema tentang "Ucapan Yang Mmembuat Lawan Bicara Memihak Kita" salah satu bagiannya adalah Obrolan yang menguntungkan. Tidak ada orang yang menolak untung dalam setiap jasa yang di jual itu adalah ucapan motivator dunia, Brian Tracy. Menurutnya cara efektif untuk menjual produk adalah dengan memberikan banyak keuntungan kepada pembeli. Semakin tegak lurus perbandingan antara biaya yang dikeluarkan dan keuntungan yang di peroleh, pembeli akan semakin puas.

Di bab keempat terdapat tema tentang " Beratnya Ucapan Di Tentukan Oleh Dalamnya Isi" salah satu bagiannya adalah tunjukan passion yang besar. passion lebih unggul dari pada spesifikasi. orang yang pandai berbicara biasanya penuh semangat. Selain itu, ketertarikan dan gairah nya akan tampak saat berbicara." Itu adalah ucapan Larry King, sang raja talkshow.  

Pada bab terakhir terdapat tema tentang "Suara Bagus Bukan Bawaan Dari Lahir" salah satu bagiannya adalah tiga cara mudah mengolah suara ada pribahasa yang mengatakan butuh lebih sekedar Mutiara untuk membuat sebuah kalung. Konten yang bagus harus di topang oleh suara yang menggema agar lebih memancar. Biarkan konten ucapan menari Bersama alunan suara yang indah. Vokalisasi alat pendengar, melenturkan organartikulasi dan bernapas seperti aktor Choi Bool Am.  

buku ini banyak menjelaskan secara teknis dan teori nya yang mudah dipahami dan buku ini dikemas dengan Bahasa yang menarik dan sederhana. Buku ini juga membuat banyak beberapa tokoh terkenal yang akan menambah motivasi pembaca. "Bicara Itu Ada Seninya" adalah buku yang cocok untuk dibaca oleh siapapun yang ingin meningkatkan kualitas dalam berbicara dan Teknik dalam berkomunikasi dan negosiasi. banyak terdapat Teknik-teknik komunikasi, perusasi, dan negosiasi. Tetapi Teknik yang dijelaskan terbagi di beberapa sub bab dan terkadang judul sub bab tidak nyambung dengan Teknik yang dijabarkan. Hal ini, akan membuat pembaca kesulitan untuk mencari Teknik yang pernah dibaca karena harus mengecek ulang setiap halaman.
 
Setelah membaca buku ini dapat di simpulkan inti dari isinya yaitu, kita dapat berbicara mengenai masalah yang biasa ditemui oleh orang-orang dalam hal komunikasi. Seperti membuat kesan yang kuat terhadap lawan bicara dan Menyusun bagaimana kita dapat membuat orang tertarik dengan apa yang kita bicarakan.
 
Zukhratus Sopidah NIM 202010410311144 Fakultas ilmu Kesehatan Prodi Farmasi Kelas Farmasi C Universitas Muhammadiyah Malang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun