Mohon tunggu...
Dr. Yupiter Gulo
Dr. Yupiter Gulo Mohon Tunggu... Dosen - Dosen, peneliti, instruktur dan penulis

|Belajar, Mengajar dan Menulis mengantar Pikiran dan Hati selalu Baru dan Segar|

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Dosen Harus Mampu Menulis Artikel pada Jurnal Internasional

7 September 2018   06:30 Diperbarui: 7 September 2018   06:54 1232
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
http://journals.sagepub.com/home/ijs

Sejumlah teman mengatakan bahwa sekarang menjadi seorang dosen tidak mudah ya, karena persyaratan yang harus dipenuhi tidaklah semudah diwaktu-waktu yang lalu. Misalnya, menjadi seorang dosen harus memiliki jenjang pendidikan minimal S2 atau setingkat Magister. Kemudian harus memiliki JJA atau Jenjang Kepangkatan Akademik, serta memiliki NIDN atau Nomor Induk Dosen Nasional.

Tidak hanya itu saja yang harus dipenuhi secara administrative, tetapi seorang dosen harus mampu menulis artikel pada jurnal-jurnal yang memiliki reputasi internasional dan telah terakreditasi dengan baik dan benar.

Tidak sulit mengerti alasan ini, karena seorang dosen menjadi key person yang membawa perubahan melalui tupoksi yang dimiliki, dan berbasis pada merubah manusia atau mahasiswa menjadi pemain dalam mengelola negara dan bangsa ini.

Dosen adalah seorang pendidik yang profesional  dengan  tugas utama mengubah, mengembangkan, dan memperluas ilmu pengetahuan, teknologi dan seni yang dimiliki melalui  dengan  Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat.  Setiap  dosen di Indonesia juga mendapatkan kesempatan sertifikasi dosen yang dibiayai oleh Negara melalui Kementerian  Riset, Teknologi dan Perguruan Tinggi (RistekDikti). 

Sertifikat dosen adalah bukti formal sebagai pengakuan yang diberikan kepada dosen sebagai tenaga professional dengan memenuhi persyaratan  yang diminta, seperti harus mempunyai jenjang akademik minimal asisten ahli, pengalaman mengajar minimal 2 tahun dan pernyataan diri tentang kontribusi dosen yang bersangkutan dalam pelaksanaan dan pengembangan tridharma perguruan tinggi. Sertifikasi dosen mewajibkan setiap dosen untuk melaporkan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi itu setiap semester dalam  1 tahun pengajaran.

Untuk membantu pada dosen agar mampu menulis artikel yang bereputasi internasional, lembaga pendidikan tinggi secara berkala dan terus menerus memberikan bimbingan teknis bagi para dosen di seluruh nusantara ini. Ristekdikti melalui Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III mengadakan bimbingan teknis penulisan artikel jurnal internasional di Hotel Seruni 3, Jalan Pirus, Kampung Baru Tegal, Cibeureum, 16750, Cisarua, Kabupaten Bogor tanggal 27 -- 29 Agustus 2018 ditujukan ke para dosen yang mengirimkan artikelnya dan lolos seleksi reviewer. Bimbingan teknis ini adalah salah satu penunjang dari Tri Dharma PT yaitu bidang penelitian.

Materi yang diberikan sangat menarik dan menantang bagi semua dosen karena sangat dibutuhkan, bukan saja dalam menulis artikel internasional tetapi juga dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai dosen setiap hari.

Bagaimana  strategi memilih menembus jurnal bereputasi

  • Mempunyai bahan sebagai sumber tulisan dan menyusun terlebih dahulu dalam bentuk draft tulisan.
  • Memilih jurnal bereputasi yang yang dituju sesuai bidang penelitian dengan tepat .
  • Melihat  halaman web dari jurnal yang telah dipilih dan pelajari dengan seksama petunjuk
  • untuk penulis: author guidelines (sesuai format jurnal yang dituju)
  • Perhatikan gramatikal (bahasa Inggris) yang baik karena jurnal bereputasi.
  • Melihat proses submit untuk mengikuti petunjuk dalam halaman web jurnal yang dituju.
  • Menunggu respon setelah proses submit yaitu diseleksi awal (screening) oleh review manager (editor atau associate editor)
  • Bila lolos proses awal penerimaan maka akan ada proses merevisi artikel dan resubmit atas dasar rekomendasi/saran/kritik dari reviewer yang harus dibaca dengan teliti dan benar dan harus mesubmission artikel yang telah direvisi tidak boleh melebihi batas waktu yang telah ditentukan.

Bagaimana cara menulis jurnal internasioanal yang benar :

  • Apa yang seharusnya ada di judul: Judul harus menyampaikan kepada masalah, metode dan hasil kerja penelitian, termasuk motivasi dan signifikan dari penelitian.
  • Abstrak :  Area Penelitian,  Masalah,  Solusi Penelitian,  Kerangka, Desain, Arsitektur, Model, dll.    Hasil, analisis,  Kontribusi,  Evaluasi dan Rekomendasi
  • Pendahuluan. Menetapkan masalah utama, menerapkan metode (variabel penelitian),  Identifikasi pertanyaan penelitian, adanya perbedaan dengan penelitian sebelumnya,  Identifikasi kontribusi  ini dalam pendahuluan  dan menulis alur penelitian dengan induksi (dari hal umum ke detail, dari atas ke bawah).
  • Tinjauan Literatur. Tinjauan yang mendalam tentang wawasan literatur saat ini untuk masing-masing variabel penelitian dan hubungan di antara variabel, menulis apa kontribusi peneliti, teori utama yang mendasari penelitian, penerapan teori di bidang lain, meringkas temuan penelitian
  • Metodologi Penelitian. Menuliskan ide penelitian untuk menyelesaikan pertanyaan riset di pendahuluan,  model  konseptual (model hipotetis), berikan dengan contoh 
  • Hasil  dan Diskusi. menjelaskan  hubungan  variabel  penelitian ,  memberikan  pembenaran dari  hipotesis  penelitian, harus  memberikan  hasil oalahan setiap hipotesis dengan alasan benar.
  • Kesimpulan, Batasan dan Penelitian Masa Depan. Menjelaskan deskripsi singkat  kepada pembaca informasi yang cukup untuk mengetahui  bagaimana data dihasilkan, secara obyektif  menjelaskan  temuan  penelitian untuk menjawab pertanyaan atau hipotesis,  memberikan batasan penelitian, menunjukkan  hasil baru  dari penelitian  dan  kontribusi  pada  pengetahuan ilmiah.

tio-5b91bc886ddcae1f8f1aae74.png
tio-5b91bc886ddcae1f8f1aae74.png
Artikel kiriman dari Dr. Tiolina Evi Pardede, SE, MM. Dosen senior pada Perbanas Institute - Jakarta

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun