Mohon tunggu...
Bachtiar Yunizel
Bachtiar Yunizel Mohon Tunggu... Administrasi - Sales Communication Coach

Founder Citra Reksa Tama Education & Business Event, Sales Communication Coach, Trainer lapangan para penjual Sang pembelajar menulis sejak 1993

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Memanfaatkan WhatsApp Group

13 Agustus 2018   14:27 Diperbarui: 13 Agustus 2018   14:42 509
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Pernahkan Anda di undang rekan Anda untuk bergabung dalam satu group percakapan dalam aplikasi Whatsup...? pasti pernah bukan? Lantas apa reaksi Anda...? ada yang senang dan tidak jarang pula anda akan langsung keluar atau left. Mengapa demikian...? ketika anda tetap berada dalam group berarti Anda menyakini bahwa group itu akan bermanfaat buat Anda. Apalgi itu adalah group alumni. Entah alumni Sekolah Dasar, SMP dan semua jenjang pendidikan yang pernah Anda jalani maupun barangkali ada group kantor lama Anda. 

Hanya dalam hitungan hari hari saja, WAG yang awalnya ramai, lantas akan semakin sepi dan bahkan menjadi beku alias tak berbunyi. Pada akhirnya bisa saja anda juga akan keluar dari group itu karena dianggap tidak bermanfaat. Sekarang tersisa satu atau beberapa group saja, yakni group kantor Anda saja. 

Lantas apa sebenarnya tujuan dari sebuah WAG. TErgabung dalam group kantor Anda itu sudah biasa dan wajib barangkali. Tetapi ketika Anda tergabung dalam WAG di luar lingkungan keseharian Anda, bagaimana Anda bisa nyaman dalam group itu. Sebenar nya punya WAG itu bagus dan bisa produktif tergantung bagaimana Anda memanfaatkanya. 

Saya berkeyakinan bahwa suatu hubungan yang bisa bermanfaat adalah ketika Anda bertemu muka dan berbicara. Karena ketika berbicara, ada emosi, ada rasa dan dengan demikian akan terbangun hubungan emosional Anda dengan lawan bicara Anda. Hal yang demikian tidak akan mampu di bangun oleh komunikasi pakai media. Media apa saja termasuk media telepon yang ada pesan suaranya. 

Agar WAG anda bermanfaat, yang perlu Anda lakukan adalah menindaklanjuti hubungan yang terbangun itu dengan pertemuan langsung atau dikenal dengan kopi darat (kopdar) atau dalam istilah lain dengan meet up. Semakin banyak Anda bertemu orang semakin terbuka peluang untuk bisnis Anda berkembang. WAG merupakan gate atau gerbang saja. Dengan masuk WAG anda memiliki nomor WA yang bisa Anda hubungi untuk membuat janjian pertemuan. 

Dengan demikian, WAG anda akan semakin produktif. Maka berbahagialah jika Anda di undang untuk masuk suatu group karena itu akan menjadi awal dari sebuah perkembangan bisnis Anda.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun