Mohon tunggu...
Yeasmita Gusnadi
Yeasmita Gusnadi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Berbagi

Selanjutnya

Tutup

Money

Maraknya Bisnis Online Mengesampingkan Bisnis Offline

16 Juni 2021   13:53 Diperbarui: 16 Juni 2021   14:13 129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

STRATEGI JITU DALAM BISNIS KULINER 

Dengan memiliki keahlian untuk memasak saja ternyata masih belum cukup untuk menjamin keberhasilan seseorang agar bisa menjadi seorang pengusaha kuliner. Anda yang memiliki kemampuan untuk memasak sampai kepada level master sekalipun yang mampu memasak berbagai jenis makanan lezat juga belum tentau akan mendapatkan hasil apa-apa apabila tidak ada konsumen yang akan datang untuk menikmati masakan buatan Anda bukan?Selain dari keahlian memasak, masih ada begitu banyak faktor-faktor lain yang juga harus Anda pelajari sebelum akhirnya akan memutuskan untuk terjun langsung untuk menjadi seorang pengusaha kuliner.

Nah, bagi Anda yang berencana ingin merintis bisnis kuliner, Berikut ini adalah beberapa strategi-strategi jitu yang harus Anda pelajari tentang bagaimana dalam memasarkan produk makanan buatan Anda sendiri kepada masyarakat luas.

Strategi pertama, yaitu harus menjaga kualitas rasa.

Berbicara tentang bisnis makanan maka hal terpenting yang menjadi alat promosi utama dari bisnis kuliner adalah tentang jaminan dari kualitas rasa yang telah ditawarkan. Konsistensi dari cita rasa menjadi kunci kesuksesan Anda dalam menjalankan bisnis makanan. Jangan sembarangan dalam mengubah bumbu atau bahan-bahan yang diperlukan dalam proses pembuatan makanan. Sedikit saja konsumen merasakan kecewa dengan cita rasa masakan Anda, maka mereka tidak akan merasa sungkan lagi untuk berkeluh kesah ke sosial media dan Anda pasti sudah tahu apa artinya itu bukan? Segala sesuatunya begitu cepat menyebar dari sosial media seperti kilat yang menyambar.

Strategi kedua adalah : dengan membuat event untuk memancing keramaian agar mengenal produk masakan Anda.

Sesekali adakan acara seperti event-event trend masa sekarang yang mampau mengundang rasa penasaran dari para konsumen. Contohnya adalah seperti mengadakan acara bazar murah, garage sale, festival band, kompetisi dance, kompetisi foto, dan banyak lagi lain sebagainya yang dapat menarik banyak konsumen untuk segera pergi berdatangan ke tempat bisnis kuliner Anda.

Strategi ketiga adalah : mencetak dan menyebarkan selebaran brosur/iklan.

Dengan cara membagikan brosur, bisa dari area-area seperti: lampu merah, sekolah-sekolah, kampus, atau tempat-tempat ramai lainnya yang ternyata juga akan mampu mengundang rasa penasaran dari para calon konsumen ke restoran Anda. Buatlah selebaran iklan dengan gambar-gambar yang sedikit memancing rasa penasaran para konsumen dan menarik serta dilengkapi dengan contact person tempat bisnis restoran Anda. Apabila ada acara seperti event promo, sampaikan juga di brosur tersebut, dengan begitu akan semakin banyak orang yang merasa tertarik dengan event tersebut.

Strategi ke empat adalah: dengan menempelkan stiker pada tempat-tempat strategis yang biasanya banyak dilihat orang.

Buatlah stiker dengan logo perusahaan makanan dan contact person dari bisnis Anda, kemudian tempelkan pada tempat-tempat yang mudah terjangkau dan banyak dilihat orang. Misalnya saja di helm motor, pada kaca belakang mobil, dan banyak lagi yang lainnya. Semakin sering terlihat oleh banyak orang, maka semakin banyak pula orang yang sudah mengetahui keberadaan dari bisnis kuliner milik Anda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun