Mohon tunggu...
Ya Yat
Ya Yat Mohon Tunggu... Penulis - Blogger

Penyuka MotoGP, fans berat Valentino Rossi, sedang belajar menulis tentang banyak hal, Kompasianer of The Year 2016, bisa colek saya di twitter @daffana, IG @da_ffana, steller @daffana, FB Ya Yat, fanpage di @daffanafanpage atau email yatya46@gmail.com, blog saya yang lain di www.daffana.com

Selanjutnya

Tutup

Balap Artikel Utama

Andrea Dovizioso Menangi Balapan Penuh Drama di MotoGP Valencia

19 November 2018   00:31 Diperbarui: 19 November 2018   04:19 2899
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
yang happy di podium Valencia (dok.MotoGP)

Andrea Dovizioso jadi rider yang menutup musim MotoGP 2018 dengan kemenangan. Dovizioso menang di balapan seri Valencia yang berlangsung 18 November 2018. Balapan Valencia sempat terhenti karena red flag, akibat hujan dan kondisi trek yang tidak aman. Sebelumnya banyak pembalap top berjatuhan.

Alex Rins dan Pol Espargaro menemani Andrea Dovizioso dengan berdiri di podium 2 dan 3. Sementara Valentino Rossi yang mendapat hasil kualifikasi yang buruk, sempat berada di posisi 3, namun ia jatuh di 4 lap tersisa dan finis ke 13. Meski finis hampir di buntut, Vale mengunci posisi 3 di klasemen akhir karena saingan terdekatnya, Maverick Vinales, jatuh dan pulang dari Valencia tanpa poin.

Seri Valencia memang menjadi seri yang penuh dengan drama. Seri ini akan dikenang sebagai penutup musim yang tak terlupakan. Selain drama di balapan, seri Valencia menjadi akhir karir bagi Dani Pedrosa yang pensiun dari dunia balapan. Juga menjadi seri perpisahan bagi Scott Redding dan Alvaro Bautista. Nggak terasa.. MotoGP musim 2018 sudah berakhir.

Dovizioso, menutup musim MotoGP 2018 dengan manis (dok.MotoGP)
Dovizioso, menutup musim MotoGP 2018 dengan manis (dok.MotoGP)
Jalannya balapan

Balapan sebanyak 27 lap diputuskan wet race karena trek basah dan awan gelap masih menggantung di atas sirkuit. Maverick Vinales memulai balapan dari posisi pole, sementara Valentino Rossi start dari posisi 16. Saat kualifikasi emang The Doctor seperti nggak minat mencetak lap times yang lebih bagus. Dalam pernyataannya, The Doctor bilang kualifikasi kemarin emang berat untuknya. Sebuah pernyataan yang "sungguh biasa".

Rins langsung ngacir di depan selepas start, Vale merangsek ke posisi 10. Dovizioso lewati Vinales buat posisi 2. Vale naik lagi ke posisi 8 nyaris berbarengan dengan Pol Espargaro yang lewati Marc Marquez buat posisi 4. Vinales yang melambat, terpaksa turun ke posisi 5 setelah dilewati oleh Pol Espargaro dan Marquez. Aleix Espargaro jatuh dan out dari balapan.

Lap keempat Marc lewati Pol buat posisi 3, top 3 saat ini adalah Rins, Dovi dan Marc. Rins catat fastest lap 1:41:971. Vinales turun lagi ke posisi 7, nampaknya motornya mulai kumat. Lap ke 5 Vale lewati Vinales dengan mudah. Vale dan Vinales sedang bersaing berebut posisi 3 klasemen akhir. Beda poin Vale ke Vinales cuman 2 poin. Jack Miller carsh di lap ini.

The Doctor gagal podium (dok.MotoGP)
The Doctor gagal podium (dok.MotoGP)
Lap keenam, Vale  naik lagi ke posisi enam. Posisi saat ini adalah Rins, Dovi, Marc, Pol, Petrucci dan Vale. Lap ketujuh, disaster buat rider-rider Ducati, Michele Pirro dan Petrucci crash. Trek emang basah dan licin. So para rider jatuh karena kehilangan kontrol pada ban, bukan jatuh karena salip-salipan. Next.. Pol Espargaro jatuh juga, namun ia bangkit dan balik ke trek.

Lap kedelapan, giliran Marc yang kehilangan kontrol dan jatuh jungkir balik ke gravel. Ia terlihat kesakitan memegangi bahunya. Marc memang sedang mengalami cedera dislokasi bahu. Cederanya kumat saat ia jatuh di sesi kualifikasi.

Namun pas kualifikasi kemarin, Marc ngacir ke trek lagi walau ia sudah jatuh berguling-guling. Kali ini ia tak menyerah dan balik ke garasi. Toh gelar juara dunia sudah di tangan, so menjaga kondisi bahu lebih penting ketimbang melanjutkan balapan yang berpotensi membuat cederanya makin parah.

Jatuhnya Pol dan Marquez serta Petrucci membuat Vale naik ke posisi 3. Trek Valencia masih memakan korban. Iannone jatuh di 19 lap tersisa. Suzuki hanya menyisakan Alex Rins buat bertarung di Valencia. Vinales yang baru aja menikmati posisi 4 karena di depannya banyak pembalap yang jatuh, harus menjadi rider berikutnya yang mencium aspal trek Valencia. Valencia selesai buat Vinales, ia harus berikan posisi 3 klasemen pada The Doctor.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun