Mohon tunggu...
Muhammad Hasan Bahtiar
Muhammad Hasan Bahtiar Mohon Tunggu... Jurnalis - Penulis

Blogger

Selanjutnya

Tutup

Nature

Kemunculan Ubur-ubur dan Kaitannya dengan Bencana Alam

10 Juni 2019   09:00 Diperbarui: 14 Oktober 2019   20:12 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber:  Cilacap.info

Cilacap - Sebelum adanya Gempa sebanyak 2 kali di laut barat daya dari Kabupaten Cilacap. Minggu (9/6/2019). Kemunculan ubur-ubur di pesisir pantai Selatan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) jadi pertanda.

Hal tersebut dikatakan oleh sebagian masyarakat. Diketahui, sejak H+1 Hari Raya Idul Fitri dan di moment Liburan Lebaran, obyek wisata (obwis) seperti pantai jadi salahsatu tujuan untuk berwisata.

Serbuan wisatawan itu juga dihebohkan dengan kemunculan Ubur-Ubur di perairan dangkal. Sehingga keberadaan makhluk laut yang menyerupai agar-agar atau gel tersebut terjadi kontak dengan manusia.

Para pengunjung di pesisir selatan jateng seperti Cilacap dan Kebumen banyak yang terkena sengatan ubur-ubur yang diduga berjenis "Blue Bottle". Korbannya tidak hanya para orang tua, remaja atau orang dewasa tapi juga anak-anak.

Dari kemunculan ubur-ubur di Pesisir Pantai yang dangkal itu. Masyarakat mengaitkan fenomena ini adalah sebuah tanda bahwasanya akan terjadi sesuatu peristiwa dan hal itu dikatakan sebelum adanya Gempa dan Prakiraan Gelombang tinggi sekitar 6 Meter yang diinformasikan oleh BMKG.

Para pengunjung yang berwisata atau berdagang di pantai sodong mengirimkan pesan bahwa ketika ada gempa mereka segera berkemas pulang.

Dikatakan juga, gempa di Pantai Sodong Adipala, Cilacap sangat terasa, selain itu dia juga mengungkapkan perasaannya. Bahwa setelah tau informasi gelombang tinggi ia merasa pantas saja jika gelombang di Pantai Sodong tinggi.

Terkait fenemona alam dari kemunculaan ubur-ubur, gempa dan gelombang tinggi dan kepercayaan masyarakat diatas, tentunya hal ini adalah sebuah keunikan yang harusnya disikapi dengan bijak. Tidak mensyirikan dan tidak mudah untuk menyesatkan.

Note: Indonesia terlahir dengan menyimpan nilai-nilai historis mengenai adat, kebudayaan dan tradisi yang memang seharusnya kita hormati.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun