Mohon tunggu...
Akhlis Purnomo
Akhlis Purnomo Mohon Tunggu... Penulis - Copywriter, editor, guru yoga

Suka kata-kata lebih dari angka, kecuali yang di saldo saya. Twitter: @akhliswrites

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Facebook Makin Penuh Orang Tua, Anak Muda Beralih ke TikTok dan YouTube

13 Agustus 2022   06:36 Diperbarui: 13 Agustus 2022   06:49 234
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ucapkan selamat tinggal pada Facebook. Sekarang era TikTok. (Foto: Wikimedia Commons)

MENURUT hasil survei Pew Reasearch, para remaja usia 13-17 tahun di AS sudah meninggalkan Facebook selama tujuh tahun terakhir. Sebagai gantinya mereka beralih ke YouTube dan TikTok. Hal itu diumumkan Rabu pekan ini.

Survei ini melibatkan 1315 remaja AS di bulan Mei tahun 2022 sehingga hasil survei ini bisa dikatakan mencerminkan kenyataan terkini.

TikTok dikatakan menang sebagai platform media sosial terbaik di AS sementara YouTube yang dimiliki Google menjadi platform paling umum yang dipakai remaja.

Meta sebagai pemilik Facebook memang diketahui beberapa tahun terakhir ini sedang bergulat melawan TikTok yang makin menguat dominasinya. Secara cepat, 'kue' milik Facebook digerogoti TikTok.


TIKTOK ADALAH MASA DEPAN

Sebagai perbandingan, tujuh tahun lalu sebanyak 71% remaja yang disurvei giat beraktivitas di Facebook. Kini persentasenya cuma 32%. Menurun jauh.

Facebook kini menjadi platform yang didominasi mereka yang usianya sudah lebih matang. Sementara anak-anak muda lebih tertarik ke media sosial yang memudahkan ekspresi diri melalui foto dan video pendek yang bisa dibuat dan dibagikan dengan mudah.

Bagaimana dengan Instagram yang kini juga mati-matian meniru TikTok agar tetap relevan dengan selera anak muda?

Ternyata persentase penggunaan Instagram yang dimiliki Meta cuma meraup 62% dari total remaja di survei ini. Ini menjadi berita baik bagi Meta.

Bisa dikatakan Facebook sudah menjadi media sosial masa lalu. TikTok dan YouTube adalah masa kini.


PENUH HOAKS

Dari pengalaman saya sendiri, meski saya sudah bukan remaja, saya juga sudah meninggalkan Facebook sejak pilpres terakhir karena atmosfernya yang tidak enak. Penuh hoaks dan berita bohong yang tidak tersaring.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun