Mohon tunggu...
Wimba Prastya
Wimba Prastya Mohon Tunggu... Penulis - mahasiswa

menulis apa yang ingin di tulis

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Otodriver.com sebagai Portal Jurnalisme Multimedia

14 Februari 2019   17:50 Diperbarui: 15 Februari 2019   00:17 318
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berita online saat ini telah merambah keseluruh dunia, hal ini dibuktikan dengan banyaknya portal media disetiap negara, di Indonesia sendiri juga terdapat portal berita yang telah terverifikasi (sumber). Multimedia  journalism merupakan kombinasi elemen audio,  gambar atau  foto,  teks,  dan interaktivitas dalam bidang jurnalisme online yang  terdiri  dari  situs  berita,  atau  penyedia  berita online. 

Multimedia adalah gabungan dari beberapa unsur media yaitu teks, grafik, suara, video dan animasi yang menghasilkan presentasi yang menakjubkan. Menurut Mariana Multimedia juga mempunyai komunikasi interaktif yang tinggi. Bagi pengguna komputer multimedia dapat diartikan sebagai informasi komputer yang dapat disajikan melalui audio atau video, teks, grafik dan animasi. Disini dapat digambarkan bahwa multimedia adalah suatu kombinasi data atau media untuk menyampaikan suatu informasi sehingga informasi itu tersaji dengan lebih menarik.

Audience memiliki banyak pilihan dalam dunia online baik dari dalam maupun luar negeri, sebab semuanya tersedia dalam satu platform, portal berita luar contohnya https://www.abc.net.au/news/ yang memiliki media teks, foto dan podcast dalam satu portal media, sehingga audiens dapat menikmati berita sesuai keinginannya. Bila ingin membaca dengan tambahan video, portal berita .bbc.com/news juga menyediakan layanan video untuk kita tonton, hal ini menjadi bukti bahwa jurnalisme online sudah berkembang dengan pesatnya mengikuti perkembangan teknologi.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi
Kompetisi antar media terjadi karena mereka memiliki tujuan untuk mengedukasi audiensnya agar terbebas dari berita yang tidak kredibel, selain itu mereka juga bersaing dengan skala global, tujuannya agar masyarakat luas tidak hanya mendapat informasi dalam lingkup lingkungan mereka, namun juga mendapatkan berita dalam lingkup yang lebih luas. Format tulisan dalam bahasa inggris bisa di dapatkan di setiap portal media luar, sehingga kita bisa memahami berita yang di muat tanpa kesusahan mengartikannya, karena bahasa inggris merupakan bahasa internasional.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi
Di Indonesia sendiri juga tersedia beragam portal berita online yang dapat di akses oleh penggunanya, sebagai contoh portal berita khusus otomotif di Indonesia bisa kita akses melalui www.otodriver.com yang memuat beragam berita seputar roda empat yang menyuguhkan video sebagai andalannya. Video di pilih karena lebih mudah dalam menjelaskan suatu objek, misalnya seorang reviewer mobil akan lebih mudah menyampaikan pesannya melalui media gambar atau video kepasa masyarakat agar masyarakat juga mengerti tentang apa yang di maksud, selain itu video dan audio juga memberi kemudahan bagi kita-kita yang malas membaca atau ingin juga mendengarkan namun juga sedang melakukan aktivitas yang lain, sehingga kita bisa multitasking tanpa terhambat apapun ( Mariana )

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi
Kemudahan yang ada saat ini tentu saja tidak lepas dari yang Namanya kelemahan, kelemahan dalam system online saat ini adalah dengan mudahnya penyebaran hoax. Hoax adalah sebuah berita bohong yang tidak sesuai dengan faktanya, biasanya terjadi karena proses pemberitaan yang terjadi terlalu cepat sehingga informasi yang di sampaikan belum terlacak kebenarannya dan sumbernya.

PODCAST

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun