Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan

21 Oktober 2021   08:59 Diperbarui: 27 Oktober 2021   22:01 11536
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan

Sebuah informasi penting saya dapatkan pagi ini dari bapak Sigit Suryono di WA Group Belajar menulis PGRI. Beliau memberikan informasi tentang adanya kegiatan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Pada Hari Guru Nasional 2021 di tingkat nasional. Tentu saja saya merasa gembira dan senang mendapatkan informasi tersebut. 

Berikut ini saya salin sedikit informasinya. Mohon izin dari admin kompasiana. Semoga informasi ini dapat dibaca kawan-kawan guru yang membuka laman kompasiana.com.

Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional Tahun 2021, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi akan menyelenggarakan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Inspiratif Tahun 2021. 

Kegiatan ini bertujuan memberikan apresiasi terhadap Guru (TK, SD, SMP, SMA, SMK, SLB, GPK), Kepala Sekolah, Kepala TK, Pengelola KB/TPA/SPS, Pengawas Sekolah, Pamong Belajar, dan Penilik PAUD dan Dikmas yang telah berperan aktif dan memiliki praktik baik dalam melakukan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT).

Hal ini dilakukan dalam mengatasi learning loss yang disebabkan karena pandemic Covid-19 dengan kebijakan Merdeka Belajar. Tema yang diusung pada Hari Guru Nasional tahun 2021 adalah "Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan."  

Berkenaan dengan hal tersebut, dengan hormat kami mohon bantuan bapak/ibu/Saudara/i untuk segera mempublikasikan dan menginformasikan kegiatan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Inspiratif Tahun 2021 kepada seluruh Guru, Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah, Penilik, Pamong Belajar, Organisasi Profesi Guru, dan masyarakat penyelenggara pendidikan untuk mengirimkan karya terkaiknya. 

Adapun informasi dan ketentuan terkait pelaksanaan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Inspiratif Tahun 2021 sebagaimana terlampir dalam surat pemberitahuan ini. 

Informasi lebih lanjut mengenai kegiatan dimaksud dapat menghubungi: 

  1. Direktorat Guru Dikmen dan Diksus : Sdri. Ikah Suhartika (0813-1088-6550) 
  2. Direktorat Guru Dikdas : Sdri. Felma Panjaitan (0811-1015-343) 
  3. Direktorat Guru PAUD dan Dikmas : Sdri. Sri Astuti Chaidir (0812-8938-3358) 

Atas perhatian dan kerja sama Saudara, kami ucapkan terima kasih. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun