Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Kejamnya Dunia Membuatmu Sukses

19 Agustus 2020   08:48 Diperbarui: 19 Agustus 2020   10:55 275
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
selamat tahun baru Islam 1442H

Dengan Caramu, KAMU Akan Sukses. Itulah hikmah yang dapat saya simpulkan setelah menonton sebuah video motivasi di bawah ini. Sebuah motivasi diri agar kita hijarh dari keburukan menuju kebaikan.


Seorang kawan yang baik hati mengirimkan sebuah video motivasi di wa group. Awalnya saya tidak begitu memperhatikan isinya. Namun setelah iseng saya buka, isi videonya sungguh sangat inspiratif. Saya terinspirasi untuk menuliskan cerita yang bagus ini.

Seorang anak usia 13 tahun sudah berani berdagang keliling di kampung sekitar Subang Jawa Barat. Datang dari Singaraja Garut menuju Subang Jawa Barat dengan sebuah harapan dapat mencari pekerjaan.

Anaknya masih terlihat lugu ketika di wawancara seorang youtuber terkenal. Masih belum pede menawarkan barang dagangannya. Saya lupa nama youtubernya, tapi saya yakin anda sudah familier dengan youtube tersebut.

Kisahnya sungguh memotivasi. Bagi saya yang sudah mengenyam perguruan tinggi sampai kuliah S3, motivasi ini luar biasa. Saya dibuat terharu melihat kegigihan anak ini dalam menjemput rezeki.

Anak usia 13 tahun dan baru lulus kelas 6 sekolah dasar harus bisa mandiri dan mencari uang sendiri. Sementara teman seusianya masih asyik main games dan motor motoran. Masih suka minta uang jajan sama orang tuanya.

Video ini membuat saya akhirnya menulis dan merenungi perjalanan hidup saya hingga saat ini. Kesuksesan tidak datang begitu saja. Dia harus kita perjuangkan dengan berbagai cara.

Kejamnya kehidupan akan melahirkan kesuksesan. Tidak ada orang yang sukses duduk manis berdiam diri. Dia pasti akan menjemput rezekinya. Perlu kerja keras untuk mewujudkan mimpi. Ambisi, kemauan dan Usaha harus seiring sejalan.

Kisah nyata yang sungguh mengharukan saya dapatkan hari ini. Seorang kawan pengurus PGRI menuliskan komentar begini.

Usia 13 tahun mestinya sekolah, bukan cari uang, sekolah sekarang gratis SD sampai SMP bahkan SMA. Ga ada alasan hari ini anak ga sekolah. Pemerintah cukup perduli. Apalagi ada PGRI yang siap membantu. Ayo yang di Garut siap jadi orang tua asuh. Solidaritas Yes

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun