Mohon tunggu...
udin utomo
udin utomo Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Cerita Pemilih

Maaf, Partai Perindo Terlalu Sibuk Bantu Rakyat Kecil

5 Mei 2018   18:18 Diperbarui: 5 Mei 2018   18:25 925
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Partai Persatuan Indonesia alias Perindo baru-baru ini mendapat kabar baik. Kabar tersebut tentang survei yang begitu mengejutkan yang dilakukan oleh lembaga survei Indikator Politik Indonesia.

Dalam hasil survei tersebut, Partai Perindo berhasil menduduki partai peringkat ke-6 dengan elektablitas 4,6 persen. Elektabilitas Perindo berhasil mengalahkan PKS (4 persen), PPP (3,5 persen), Nasdem (2,7 persen), PAN (1,9 persen), Garuda (0,7 persen), Hanura (0,5 persen), PBB (0,3 persen), Berkarya (0,3 persen) dan  PSI yang hanya memperoleh elektabilitas sebesat 0,2 persen.

https://www.slideshare.net/luffy_06/survei-indikator-april-2018
https://www.slideshare.net/luffy_06/survei-indikator-april-2018
Tentu saja, dari hasil survei tersebut, suara Perindo telah melewati batas minimal Parliamentary threshold. Peluang masuk gedung parlemen bagi partai dengan nomor urut sembilan ini semakin terbuka.

Dari hasil survei yang dilakukan Indikator Politik Indonesia ini, dapat disimpulkan bahwa,  Partai Perindo selama ini benar-benar bekerja nyata. Program kerjanya menyentuh semua lapisan masyarakat di berbagai pelosok daerah.

Partai Perindo memang tidak sevokal partai baru lainnya yang seringkali menyoroti isu-isu aktual seputar politik tanah air, numpang popularitas dengan selalu nyinyir Fadli Zon, Fahri Hamzah dan lain sebagainya.

Itu semua sangat benar. Partai Perindo selama ini memang tidak pernah ikut campur urusan hiruk-pikuk situasi politik nasional, juga tidak pernah ikut komentar statement-statement elit politik yang menuai pro dan kontra.

Partai Perindo tak punya waktu untuk menanggapi isu-isu politik yang seringkali ramai dan kontroversial. Maaf, Partai Perindo terlalu sibuk sehingga tak punya waktu untuk mengatakan bahwa apa yang dikatakan si politisi A itu benar, dan pendapat si politisi B itu salah. Salah dan benar itu perspektif masing-masing.

Yang dilakukan Perindo adalah fokus bekerja untuk rakyat, mengabdi dan membangun masyarakat di berbagai pelosok nusantara, serta sibuk memberikan solusi atas permasalahan yang selama ini dialami masyarakat kecil.


Sumber Video

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerita Pemilih Selengkapnya
Lihat Cerita Pemilih Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun