Mohon tunggu...
Priyo Setioko
Priyo Setioko Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger, Penulis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Penulis adalah seorang magician dan sering menulis berbagai macam artikel, pernah mendapatkan penghargaan di Adira Faces of Indonesia 2011 blog : www.setioko.web.id

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Mizu Sushi & Coffee Restoran Jepang dengan Pelayanan Robot Pertama di Kalimantan Barat

30 Maret 2022   14:08 Diperbarui: 30 Maret 2022   15:19 820
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nippon merupakan nama lain dari bangsa jepang. Bangsa ini memiliki kedekatan dengan bangsa Indonesia. Jepang pernah menjanjikan kemerdekaan untuk bangsa Indonesia sebab Jepang menganggap Indonesia sebagai saudara muda.

Sejak kemerdekaan Indonesia diumumkan pada tanggal 17 Agustus 1945 maka negara jepang mengakui kemerdekaan Indonesia. Berbagai hubungan bilateral terjalin secara erat dalam berbagai bidang. Seperti bidang ekonomi, sosial, budaya dan pendidikan. Untuk bidang pendidikan misalkan mengadakan program pertukaran pelajar antara kedua negara dan perkenalan kuliner kedua negara.

Berbicara mengenai kuliner, Masakan Jepang menjadi masakan yang disukai sebab makanan dan dessertnya memiliki rasa yang khas selain itu bahan baku makanan Jepang tidak terlalu rumit.

Meskipun sudah di desain dengan beraneka ragam rupa masakan Jepang sangat cocok dengan lidah Indonesia. Salah satunya adalah Sushi.

Susyi atau sushi adalah makanan Jepang yang terdiri dari nasi yang dibentuk bersama lauk berupa makanan laut, daging, sayuran mentah atau sudah dimasak. Sushi mempunyai rasa masam yang lembut karena dibumbui campuran cuka beras, garam, dan gula, Di Indonesia sendiri Sushi sangat identik dengan kecap asin.

Berbeda dengan sushi roll atau norimaki, terbuat dari nasi yang digulung menggunakan rumput laut kering (nori) dengan isian seafood dan campuran lain. Banyak orang menganggap kalau sushi adalah makanan sehat.

Karena, bahan makanan yang digunakan segar dan bernutrisi tinggi. Sushi merupakan kombinasi makanan yang terdiri dari makronutrisi (protein, karbohidrat, dan lemak) serta mikronutrisi (vitamin dan mineral). Berbicara mengenai Sushi saat ini di Pontianak Kalimantan Barat terdapat Restoran Sushi yang baru buka, nama Restoran ini adalah Mizu Sushi & Coffee yang beralamat di Jalan Meranti dan masih merupakan grup dari Pondok Ale-ale.

Owner Mizu Sushi & Coffee, Edi Hartono menjelaskan "Hadirnya Mizu Sushi & Coffee untuk menyediakan kuliner Jepang berupa sushi yang otentik dan tempat yang representatif dengan dekorasi ala Jepang itu sendiri,".

Selain itu menurutnya untuk menambah keunikan dan menarik, dalam pelayanan di Mizu Sushi & Coffee menghadirkan robot yang fungsinya bisa menyapa, promosi dan pengantar pesanan pelanggan.

Teknologi menjadi ciri khas Restoran ini salah satunya adalah pembayaran dengan menggunakan Gostore / Qris. Bagi masyarakat yang ingin berkunjung bisa langsung mendatangi restoran ini setiap hari buka dari pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun