Mohon tunggu...
Sulistriono
Sulistriono Mohon Tunggu... Konsultan HR -

Konsultan SDM dan Trainer, Selalu belajar hal baru dengan tidak melupakan yang lama, ingin menjadi orang bermanfaat bagi sesama, dan berbagi motivasi

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Pentingnya Harga Diri

14 Oktober 2015   20:45 Diperbarui: 14 Oktober 2015   21:25 983
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Harga diri adalah pandangan keseluruhan dari individu tentang dirinya sendiri. Penghargaan diri juga kadang dinamakan martabat diri atau gambaran diri,misalnya, anak dengan penghargaan diri yang tinggi mungkin tidak hanya memandang dirinya sebagai seseorang, tetapi juga sebagai seseorang yang baik. Dengan kata lain harga diri bisa diartikan sebagai kepercayaan diri yang dipadukan dengan penghormatan diri.

Cara pandang kita terhadap diri sendiri sangat berpengaruh terhadap segala aspek kehidupan kita, mulai dari cara kita bertindak dalam lingkungan keluarga, tempat tinggal, dan lingkungan kerja, bahkan dalam aspek kehidupan yang lebih luas yaitu kehidupan berbangsa dan bernegara. Cara pandang kita terhadap diri kita tidak hanya berpengaruh terhadap peran kita disaat ini, namun juga akan berpengaruh terhadap sikap kita dalam memntukan tujuan hidup kita. Oleh karena itu harga diri memiliki peranan yang sangat penting dalam penentuan keberhasilan dan kegagalan kita.

Orang yang memiliki harga diri yang kuat berarti berdamai dengan kehidupan dan menjalakan kehidupan dengan penuh keyakinan, sehingga memiliki tingkat kemampuan yang tinggi untuk mengatasi masalah-masalah dalam kehidupanya. Sebaliknya orang yang memiliki harga diri rendah, cenderung tidak bisa menerima kehidupan yang telah dijalani, dan tidak memiliki keyakinan untuk menjalani kehidupan yang akan datang. 

Kemampuan mengembangkan kepercayaan diri dan penghormatan terhadap diri sendiri bersumber dari dari kemampuan kita dalam berpikir, karena pikiran merupakan sumber kompetensi kita dalam menjalani kehidupan, dan meyelesaikan segala permasalahan yang harus kita hadapi.  dengan kepercayaan diri yang tinggi seseorang akan memiliki keyakinan bahwa mereka layak menerima dan menjalani kehidupan yang membahagiakan, damai, dan tidak takut akan masa depan. namun sebaliknya, orang dengan kepercayaan diri rendah akan cenderung pesimis dalam menjalankan segala aspek kehidupan, mereka cenderung menolak peran yang seharusnya mereka jalankan, dan mereka akan terbelenggu dalam penghayatan kesalahan serta kegagalan yang pernah dialami, yang pada akhirnya orang tersebut akan semakin tenggelam dalam bayangan kegagalan.

Semakin tinggi harga diri seseorang apakah akan membuat orang tersebut menjadi orang yang sombong? 

Dengan harga diri yang tinggi justru akan meningkatkan kebijaksanaan dan rasa hormat terhadap orang lain, mereka akan memperlakukan orang lain dengan penuh hormat, karena menganggap orang lain bukan sebagai ancaman bagi dirinya. dengan belajar menghormati diri sendiri, maka kita juga akan belajar menghormati orang lain, dengan demikian rasa hormat terhadap orang lain akan terus tumbuh sejalan penghormatan kita terhadap diri kita sendiri.

Apa yang akan terjadi apabila kita tidak lagi memiliki harga diri?

Apabila orang tidak lagi memiliki harga diri, maka yang terjadi orang tersebut akan menggadaikan kehidupanya pada hal-hal yang negatif, akan melanggar aturan dan norma yang berlaku dalam masyarakat tanpa adanya rasa bersalah. Mengapa bisa demikian? karena orang tersebut sudah tidak lagi memiliki keyakinan akan dirinya, tidak memiliki keyakinan lagi akan masa depanya, dan tidak memiliki lagi rasa hormat dalam dirinya, sehingga dengan melakukan hal yang negatif mereka beranggapan bahwa hal tersebut tidak berdampak apapun dalam kehidupanya, karena memang mereka merasa kehidupan mereka sudah tidak memiliki arti lagi.

 

 

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun