Mohon tunggu...
Tulus Ibrahim
Tulus Ibrahim Mohon Tunggu... Mahasiswa - IBRAHIMTULUS16

KKN-T AKB UMP 2021

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pemberdayaan SDM Bidang Kesehatan dan Pendidikan oleh Mahasiswa Kelompok KKN-T AKB 120 UMP di Desa Bangbayang

8 September 2021   20:29 Diperbarui: 8 September 2021   20:52 128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemberdayaan SDM bidang kesehatan dan pendidikan menjadi fokus utama dari kelompok KKNT-AKB 120 UMP di Desa Bangbayang yang dikoordinasi oleh Koordinator Desa saudara Thoha Nur Fata dan dibawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Muhammad Muamar, Lc. Beberapa program unggulan yang dilaksanakan yaitu Penyuluhan Kesehatan & Kebersihan Kulit di Pondok Pesantren dan Sosialisasi & Pelatihan Penggunaan Zoom serta Google Meet untuk anak SMP di Desa Bangbayang, Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes.

Dari beberapa pondok pesantren di Desa Bangbayang ternyata hampir disetiap pondok pesantren memiliki beberapa santri yang memiliki masalah terhadap kesehatan kulit. 

Masalah kulit yang sering dialami yaitu budug atau memiliki nama ilmiah scabies. Scabies adalah penyakit kulit yang disebabkan oleh infeksi tungau Sarcoptes scabiei. 

Tungau tersebut bereproduksi pada permukaan kulit, lalu masuk ke dalam kulit untuk bertelur, sehingga menyebabkan rasa gatal. Orang yang berisiko tinggi terkena penyakit ini adalah mereka yang hidup berkelompok, contohnya anak pesantren, narapidana, atau keluarga. Melihat adanya permasalahan tersebut, maka mahasiswa KKNT-AKB 120 UMP menyelenggarakan penyuluhan mengenai kesehatan dan kebersihan kulit yang meliputi penyebab

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Penyuluhan disampaikan oleh saudari Erviana Uswatun Khasanah dan Alviani Fatihatul Ghina, mahasiswa Keperawatan S1 UMP. Disertai sesi sharing oleh anggota lain kelompok KKNT-AKB 120 UMP yang pernah dan masih mengenyam pendidikan di pondok pesantren. Acara penyuluhan ini disambut antusias oleh para santri dan pengurus pondok pesantren. Banyak santri yang aktif dalam sesi diskusi dan sharing pada acara penyuluhan tersebut.


"Terima kasih kepada mahasiswa KKN UMP yang telah menyempatkan waktunya untuk memberikan edukasi mengenai kesehatan dan kebersihan kulit. Dikarenakan para santri disini memang memiliki masalah kesehatan khususnya kalau orang sini bilang budug (scabies). Hal itu terjadi karena para santri kurang menjaga kebersihan. 

Dan penyakit budug (scabies) tersebut memang sudah sangat umum terjadi di pondok pesantren. Semacam keharusan santri itu terkena budug (scabies). Bahkan ada perkataan jika belum terkena budug (scabies) itu belum menjadi santri" Ujar Abdul Hakim selaku pengurus pondok pesantren Manarotul Huda.


Program kedua yaitu Sosialisasi & Pelatihan Penggunaan Zoom serta Google Meet untuk anak SMP, dilaksanakan melihat sebagian besar siswa di Desa Bangbayang belum tahu dan belum bisa untuk menggunakan platform belajar online seperti zoom dan google meet. Ditambah karena pandemi dan berlakunya PPKM, proses belajar mengajar tatap muka baru dapat dilaksanakan baru – baru ini sehingga pihak sekolah juga kesulitan untuk mengadakan pelatihan penggunaan platform belajar online kepada para siswa. Maka dari itu mahasiswa kelompok KKNT-AKB 120 UMP berinisiatif mengadakan sosialisasi dan pelatihan penggunaan platform belajar online ke sekolah dengan tetap menjaga protocol kesehatan.


Sosialisasi dan pelatihan dilaksanakan di SMP Maarif NU 04 Bantarkawung pada tanggal 13 dan 14 Agustus 2021. Sosialisasi dan Pelatihan ini disampaikan oleh saudari Nadia Afifa Fawazi, mahasiswa Teknik Informatika UMP. Pelatihan ini disambut baik oleh pihak SMP Maarif NU 04 Bantarkawung, dan mendapat antusiasme yang tinggi dari para siswa. 

Para siswa sangat semangat saat mencoba untuk menggunakan platform belajar online yaitu zoom dan google meet. Dengan adanya sosialisasi dan pelatihan penggunaan platform belajar online ini diharapkan dapat membantu para siswa dan guru dalam hal belajar mengajar, sehingga kegiatan belajar mengajar di masa pandemi ini semakin efektif.


Penulis : TIM KKNT-AKB 120 UMP

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun