Mohon tunggu...
Tomas Jorgi
Tomas Jorgi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa universitas mataram

Saya adalah orang yang kritis, dan terus memperhatikan hak ditail, supaya masa depan lebih baik( kekurangan adalah alasan untuk berkembang)

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tembakau Selalu Menjadi Pilihan Utama Petani Lombok Timur dan Lombok Tengah

7 Desember 2022   09:50 Diperbarui: 7 Desember 2022   12:18 479
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: https://www.rctiplus.com/

Dalam hal investasi kebutuhan pasar menjadi hal yang utama, dan barang yang tidak ada henti-hentinya bahkan semakin banyak yang membutuhkan atau konsumsi adalah rokok. Rokok memang penuh kontraversial, bahkan mereka menyertakan slogan seperti halnya merokok membunuhmu, merokok dapat menyebabkan kanker dan segala macam yang intinya berbahaya bagi kesehatan,  Memang tidak semua orang merokok,  Akan tetapi banyak kalangan dari masyarakat mengkonsumsi rokok bahkan dokter juga demikian, polisi, guru, dan hal yang tidak kita inginkan   mengkonsumsinya adalah anak-anak yang masih dibawah umur. Tidak hanya di Indonesia rokok banyak dikonsumsi akan tetapi itu juga terjadi di luar negeri. Dan yang menjadi kabar baiknya, kita mengetahui bahwa bahan utama pembuatan rokok adalah tembakau dan yang menjadi poin pentingnya Indonesia khususnya daerah Lombok yaitu Lombok tengah dan Lombok timur adalah lokasi yang cocok untuk menanam tembakau. 

Lombok timur dan Lombok tengah yang mayoritasnya adalah petani akan menanam padi saat musim hujan dan akan menanam tembakau saat musim kemarau. Sebenarnya saat musim kemarau petani Lombok timur dan Lombok tengah bisa saja menanam tumbuhan lainnya seperti cabai, tomat, melon, palawijaya, semangka dan lain sebagainya akan tetapi tembakau lebih dominan saat ini. 

Tanaman selain tembakau salah satunya cabai bisa saja drop harganya hingga harga 5000-an hal ini membuat petani lebih memilih tembakau. Lombok timur dan Lombok tengah memang sedari dulu sudah banyak membudidayakan tanaman tembakau dan perkembangan tembakau meningkat drastis sejak tahun 2000 hingga sekarang ini walaupun memang sudah ada di Lombok sejak tahun 1978. 

Lombok timur dan Lombok tengah sangat cocok untuk tembakau karena hujan tidak terlalu sering di daerah ini beda halnya dengan Lombok barat yang dominan hujannya lebih banyak. Tembakau juga sebenarnya sangat membutuhkan air untuk pemupukan dan penyiraman, dan untuk pemupukan masyarakat biasanya memiliki tempat untuk menampung air yang mereka namai dengan nama embung, dan juga masyarakat Lombok timur bisa terbantu dengan adanya bendungan pandan dure. 

Jadi dapat disimpulkan tembakau butuh air tapi tidak berlebihan. Tembakau juga umumnya memiliki perawatan yang lebih banyak sehingga biayanya juga lumayan besar ya tergantung luas wilayah tempat menanam, apalagi harga pupuk yang tak tanggung-tanggung seperti halnya pupuk zk masyarakat membelinya dengan harga kurang lebih 600.000 untuk 50 kilonya begitu juga dengan pupuk kno, partila, sedangkan urea tidak semahal itu tapi jika masyarakat tidak menggunakan pupuk-pupuk yang mahal ini maka otomatis tembakau mereka tidak akan maksimal. 

Hingga dapat kita simpulkan menanam tembakau ini jika wilayahnya luas kualitasnya bagus harga tinggi maka keuntungannya tinggi dan jika mengalami kerugian karena kualitasnya yang buruk dan harga yang rendah maka kerugiannya juga cukup besar. Tapi jika ditinjau dari lapangan masyarakat tidak ada henti-hentinya memilih tembakau tentu bukan tanpa alasan. 

Masyarakat lebih memilih tembakau karena harga tembakau tidak pernah terlalu mengecewakan atau bisa dikatakan tidak pernah mengecewakan tergantung dari kualitas tembakau itu sendiri. Di tahun ini atau 2022 harga tembakau di Lombok begitu tinggi, kualitas tembakau yang paling bagus tembus 5 juta dan bahkan di suatu PT harganya bisa tembus 5.400.000 per satu kuintal atau 100 kg. dan untuk harga kualitas tembakau yang paling rendah adalah 2 juta ke atas persatu kuintal. 

Bayangkan saja pada umumnya petani panen bisa sampai 6, 7, hingga 8 kali dan bisa menghasilkan 3 ton saja yang kualitasnya bagus dan taruhlah harganya rata-rata  4.500.000. maka petani bisa mendapatkan 135.000.000,  jumlah yang luar biasa. Akan tetapi tembakau ini sebenarnya penuh resiko seperti curah hujan yang dikhawatirkan dapat merusak kualitas warna tembakau bahkan yang paling buruk menyebabkan matinya tanaman tembakau. 

Akan tetapi perawatan Tembakau begitu sulit tidak seperti halnya padi tapi itu bukanlah kendala bagi petani karena mereka telah atau setiap saat mulai dimulainya pembibitan hingga pemanenan dan pengopenan mereka di bantu dengan arahan pl dari PT tempat mereka melakukan kontrak supaya hasilnya menjadi bagus . 

Tembakau tidak seperti tanaman lainnya yang pemasarannya agak sulit bahkan petani hanya perlu berdiam diri di rumah mengurus tembakaunya tanpa repot-repot pergi menjualnya, banyak saudagar-saudagar yang akan datang menghampiri mereka dan menawarkan diri untuk membeli tembakau mereka, akan tetapi sebenarnya petani juga sudah memiliki keterikatan dengan perusahaan-perusahaan yang membeli tembakau seperti yang paling terkenal adalah PT Djarum dan PT PT lainnya seperti bat,aliansi, jawara dan lain-lain. Tembakau juga sangat membantu perekonomian masyarakat Lombok timur dan Lombok tengah dan juga membuka lapangan pekerjaan bagi orang-orang banyak ibu-ibu rumah tangga biasa yang bahkan tidak ada kegiatan tidak ada pemasukan saat musim tembakau mereka jadi memiliki pekerjaan bahkan tidak ada henti-hentinya asalkan mereka mau. 

Dan berita baiknya tembakau sangat jarang sekali ada pemberontakan dari masyarakat tentang masalah harga karena bisa dibilang harga yang paling turun itu untuk kualitas yang bagus di harga 3 jutaan berbeda dengan tanaman yang lainnya, pemerintah Lombok timur juga sikap jika terjadinya adanya masalah dia bisa langsung turun ke lapangan untuk menegosiasikan harga agar petani tidak mengalami kerugian. Dan jika adanya demo maka bisa diselesaikan dengan cara mufakat dan musyawarah prosesnya sangat cepat dan ya bisa dibilang aman-aman saja. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun