Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Wonderful Indonesia Tampil di Araluen Botanic Park

14 September 2019   18:58 Diperbarui: 14 September 2019   19:51 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanggal 5 & 6 Oktober 2019 Tapi Gaungnya Sudah Terasa Sejak Hari Ini

Siang ini kami menyempatkan diri untuk hadir di Araluen Botanic Park yang lokasinya sekitar satu jam berkendara dari kediaman kami di Burns Beach, Australia Barat.  

Dengan mengandalkan tuntunan dari GPS yang merupakan bagian dari fasilitas kendaraan, tidak ada kesulitan kami menemukan lokasi Botanic Park ini. Ternyata dari kejauhan sudah tampak antrian kendaraan yang panjang. Kami ikut antri di belakang belasan kendaraan yang sudah terlebih dulu tiba di sana. 

dok.Araluen Botanic Park
dok.Araluen Botanic Park
Untuk mengatasi kemacetan di Loket Pembayaran Tiket masuk. maka para petugas mengambil inisiatif mendatangi antrian yang cukup panjang.

Sehingga dengan demikian, pengemudi kendaraan tidak perlu turun dari kendaraan. Sebagai Pemegang Kartu Senior Card.maka kami berdua berikut kendaraan dikenakan biaya 24 dollar. 

dokpri
dokpri
Saya minta Kartu Debit pada istri saya agar tidak repot mencari pengembalian uang. Mendengar kami berbicara dalam bahasa Indonesia, gadis yang bertugas langsung bertanya dengan nada antusias, " Excuse me Sir, dari Indonesia ya?" Dan mendengar jawaban bahwa kami berdua dari Indonesia, maka tanpa diminta, ia bercerita bahwa tanggal 5 & 6 Oktober mendatang akan ada event akbar yang digelar oleh Wonderful Indonesia. 

Sambil menyerahkan dua lembar brosur yang dicetak diatas kertas yang indah. Pada lembaran tersebut tampak tercetak dengan huruf  yang menonjol "Wonderful Indonesia 5 & 6 Oktober 2019.

Si gadis yang mengenalkan namanya Sherly menyarankan kami agar jangan sampai tidak hadir dalam acara tersebut, karena merupakan event akbar. Bakalan ada musik tradisional dan aneka ragam kuliner khas Indonesia. 

araluen-d-5d7ce04c0d82305640690a72.jpg
araluen-d-5d7ce04c0d82305640690a72.jpg
Sempat saya terpikir, "Seharusnya saya sebagai orang Indonesia, yang ikut berperan mempromosikan Wonderful Indonesia, tapi yang satu ini malah orang Australia yang mempromosikan kepada kami berdua.

Tapi tentu kami senang bahwa ternyata Shirley sangat antusias menyambut event akbar yang akan digelar 5 & 6 Oktober 2019, mengingat di belakang kami masih banyak yang antri, maka saya langsung pamitan Shirley masih mengingatkan, "On Saturday 5th and Sunday 6th of October you will be able to taste traditional Indonesian cuisine and witness some traditional music performances.", sambil tersenyum dan melambaikan tangan

dokpri
dokpri
Botanic Park Didominasi Aneka Ragam Bunga Tulip

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun