Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Puisi Tidak Hanya Tampilkan Keindahan tetapi Meningkatkan Daya Ingat

11 Oktober 2017   06:55 Diperbarui: 11 Oktober 2017   08:36 953
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: dok.pribadi


Ternyata Puisi Dapat Meningkatkan  Daya Ingat
Ada puluhan tehnik yang dikedepankan,untuk meningkatkan daya ingat. Dari mulai  mengemas tehnik dengan menjual supplement food ,hingga seminar seminar yang mencoba menjelaskan, tehnik tehnik terkini. Bukan hanya sekedar mencegah kepikunan,tetapi lebih jauh adalah meningkatkan kinerja otak,sehingga dapat melakukan :"recall memory"Karena sesungguhnya semua data yang sudah terekam dalam memory tidak hilang lenyap begitu saja,melainkan terjadi proses froozen atau pembekuan,karena berbagai faktor. Karena itu perlu dilakukan :"warming up" dengan berbagai cara untuk me "recall kembali " ingatan tersebut.

Salah satu artikel menarik yang baru saja saya baca, menyatakan bahwa dengan menuliskan sajak sajak ynag berirama,akan merupakan jalan untuk meningkatkan daya ingat kita.:"

Like song lyrics, rhymes are so easily recalled that they stick with us. In fact, rhyming can be an important technique to help us remember things. It all has to do with mnemonics, tools that can be used to improve and assist human memory. The term "mnemonic" is derived from the Greek word for memory; it's also thought to be related to Mnemosyne, a Greek goddess whose name means "remembrance."

Yang dapat diterjemahkan secara bebas sebagai berikut:

"Seperti halnya dengan lirik lagu, maka begitu juga  halnya dengan sajak yang berirama,memberikan kemudahan untuk mengingatnya  Kata kata yang berirama merupakan  teknik bermanfaaat bagi kita, untuk membantu  mengingat sesuatu. Hal ini ada hubungannya dengan tehnik mnemonik, yakni alat  yang dapat dimanfaatkan untuk memperbaiki dan membantu memori manusia. Istilah "mnemonik" berasal dari kata Yunani untuk memori. 

Menurut KBBI Online Mnemonik artinya adalah rumus atau ungkapan untuk membantu mengingat-ingat sesuatu,yakni dengan menggunakan akronim yang menarik dan mudah untuk diingat. Seperti misalnya : akronim :"S.M.A.R.T." yang sering digunakan dalam seminar seminar motivasi ,yang tujuannya mempermudah orang mengingat tentang langkah langkah yang harus dijalani. Yakni Spesific (khusus),Measureable (terukur), Attainalbe (dapat didapai), Relevant (sesuai keadaan), Time Based ( kerangka waktu ). Atau kata " M.S.G" untuk mempermudah bagi orang  awam, mengingat "Monosodium glutamat, juga dikenal sebagai sodium glutamat atau MSG," merupakan garam natrium dari asam glutamat yang merupakan salah satu asam amino non-esensial paling berlimpah yang terbentuk secara alami.(sumber: wikipedia .org.)

Sumber bacaan :
science.howstuffworks.com /Psych Central. "Memory and Mnemonic Devices." (http://psychcentral.com/lib/memory-and-mnemonic-devices/0004376
"Rhymes Reason: Linking Thinking to Train the Brain?" The New York Times. Feb. 19, 1995. (Sept. 8, 2014) http://www.nytimes.com/1995/02/19/weekinreview/ideas-trends-rhyme-s-reason-linking-thinking-to-train-the-brain.html

Tjiptadinata Effendi


Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun