Mohon tunggu...
Tito Adam
Tito Adam Mohon Tunggu... Jurnalis - Social Media Specialist | Penulis | Fotografer | Editor Video | Copy Writer | Content Writer | Former Journalist

Senang untuk belajar dan belajar untuk senang | Instagram @titoadamp | Email titoadamp@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Tidak Mengaku Plagiat, Apakah Young Lex Pengen "Uji Nyali" Lawan Fans K-Pop?

9 Maret 2021   16:12 Diperbarui: 9 Maret 2021   19:08 561
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tanggapan Young Lex di Youtube. Sumber : instagram.com/lambe_turah

Mungkin sudah banyak yang menulis tentang kasus Young Lex ini. Namun saya mencoba mengambil sisi yang lain, pertarungan antara sang youtuber dan para fans K-Pop. 

Hal ini bermula dalam video klip soundtrack game Three Kingdom yang dia buat ternyata mirip dengan music video EXO, salah satu grup band asal Korea Selatan-Tiongkok.

Jika dilihat detailnya, konsep dan bentuk videonya sangat mirip. Kemiripan inilah yang memancing K-Popers untuk meramaikan dan menghujat Young Lex habis-habisan.

Yang menarik adalah komentar Young Lex di akun youtubenya, "Fans K-Pop otak micin akan bilang ini plagiat". Kalimat ini seakan menantang para fans K-Pop untuk perang head-to-head.

Screenshot komentar Young Lex yang "di-pin" ini kemudian dihapus dan diedit menjadi komentar promo video tersebut. Meskipun begitu, tangkapan layar komentar tersebut sudah kadung tersebar luas dimana-mana.

Pertanyaan yang paling tepat adalah, apakah sebegitu yakinnya Young Lex "uji nyali" lawan K-Popers di sosial media? Apakah Young Lex selama ini tidak kenal kiprah fans K-Pop di sosial media?.

Gara-gara komentar itu, video tersebut mendapatkan komentar hujatan oleh warganet. Bahkan jumlah yang menyukai dan tidak menyukai, lebih banyak yang tidak menyukai. Malah seruan report akun sudah mengemuka di kolom komentarnya.

Video Young Lex banjir dislike dari warganet.|Tangkapan layar Dokpri
Video Young Lex banjir dislike dari warganet.|Tangkapan layar Dokpri
Kiprah K-Popers di Indonesia patut diperhitungkan. Sampai - sampai, sudah jadi rahasia umum jika bermain sosial media jangan pernah bikin masalah dengan para fans K-Pop.

Sebagai seorang Social Media Specialist, setiap hari saya selalu melihat twitter setiap hari secara berkala. Dalam pantauan saya, setiap harinya, tagar atau kata kunci tertentu yang berhubungan dengan K-Pop selalu ada. Bahkan selalu masuk ke dalam 5 besar trending topic di Indonesia. 

Selain itu, minimal satu atau dua tagar selalu muncul dalam trending topic di Indonesia. Saya sendiri pernah menjumpai sebanyak 5 kata kunci atau tagar trending topic di Indonesia tentang K-Pop.

Masih ingat dalam ingatan, ketika Jerinx sempat perang lawan K-Popers di twitter. Tidak butuh waktu lama, akun Jerinx kena "ras" alias report massal sehingga akunnya tidak bisa dipakai lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun