Mohon tunggu...
Humas Imigrasi Muara Enim
Humas Imigrasi Muara Enim Mohon Tunggu... Lainnya - Instansi Pemerintah

Akun resmi dikelola oleh Bagian Humas Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Imigrasi Muara Enim Gelar Operasi Gabungan di Musi Rawas

13 September 2022   15:39 Diperbarui: 13 September 2022   19:13 513
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim PORA Musi Rawas melaksanakan operasi gabungan (Dok. Humas Imigrasi Muara Enim)

Musi Rawas - Untuk mencegah dampak negatif akibat keberadaan dan kegiatan orang asing, Kantor Imigrasi Muara Enim Kemenkumham Sumsel menyelenggarakan Operasi Gabungan Tim PORA di Kabupaten Musi Rawas, Selasa (13/9/2022).

Operasi gabungan ini diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan yang diwakili oleh Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sumsel beserta jajaran, Kepala Kantor Imigrasi Muara Enim Kemenkumham Sumsel, Kepala Seksi Inteldakim Kanim Muara Enim serta perwakilan instansi anggota Tim PORA Kabupaten Musi Rawas yang terdiri dari Kesbangpol, BNN, BIN, Lapas Narkotika Kelas II A Muara Beliti, Disnaker, Disdukcapil, Kejari, Kemenag, Polres, Kodim, Kaposbinda dan Koordinator pengawas Ketenagakerjaan Kabupaten Musi Rawas.


Kepala Kantor Imigrasi Muara Enim Kemenkumham Sumsel, Made Nur Hepi Juniartha mengatakan operasi gabungan ini digelar untuk menjaga keamanan dan kepentingan nasional dari dampak negatif yang mungkin timbul akibat keberadaan dan kegiatan orang asing.

"Kita tetap mengacu kepada kebijakan pemerintah di bidang keimigrasian serta aturan dari instansi yang lain yang mempunyai kewenangan dalam orang asing menurut aturan tugas dan fungsinya secara humanis dan mengedepankan sinergitas," ujarnya.

Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Herdaus memimpin langsung rapat persiapan Operasi Gabungan di Unit Kerja Keimigrasian Kabupaten Musi Rawas. Herdaus menjelaskan operasi gabungan merupakan salah satu kegiatan Tim PORA Provinsi Sumatera Selatan sebagai bentuk pembinaan humanis terhadap perusahaan yang mempekerjakan orang asing.

"Dengan demikian diharapkan terjalin kerja sama dan sinergitas yang baik antara instansi terkait, perusahaan dan orang asing di Kabupaten Musi Rawas," ungkapnya.

Pada operasi gabungan di wilayah Kabupaten Musi Rawas ini, target perusahaan yang dituju ialah PT. Agro Kati Lama yang bergerak dalam bidang perkebunan kelapa sawit. Untuk mencapai lokasi perusahaan tersebut, Imigrasi Muara Enim bersama anggota Tim PORA Musi Rawas harus menempuh perjalanan sekitar 2 jam menggunakan kendaraan roda empat.

Damanik selaku perwakilan dari PT. Agro Kati Lama memaparkan profil perusahaan dan melaporkan 1orang TKA berkewarganegaraan Malaysia pemegang ITAS yang diterbitkan oleh Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim.

Anggota Tim PORA selanjutnya melakukan pengecekan lapangan berdasarkan tugas dan fungsi masing-masing. Hasil pemeriksaan tim tidak menemukan pelanggaran keimigrasian terhadap dokumen keimigrasian Tenaga Kerja Asing di perusahaan tersebut.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Harun Sulianto mengapresiasi jalannya kegiatan operasi gabungan di Musi Rawas sebagai salah satu bentuk pengawasan terhadap WNA.

Harun Sulianto menjelaskan bahwa kehadiran imigrasi diharapkan mendukung iklim investasi dan pertumbuhan ekonomi di Sumatra Selatan, pungkasnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun