Mohon tunggu...
Thobibi Alifani
Thobibi Alifani Mohon Tunggu... Lainnya - Thobibi Alifani

Edukasi and Traveling

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UM Edukasi Masyarakat Desa Patokpicis lewat Poster Pencegahan Covid-19

29 Juli 2021   22:24 Diperbarui: 29 Juli 2021   22:48 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

  Malang, Virus Covid-19 telah menjadi pandemi global bahkan tidak hanya membuat masyarakat Indonesia resah tetapi penduduk di dunia juga merasakannya. Berbagai cara pencegahan penyebaran virus Covid -19 sudah di galakkan mulai dari memakai masker, mengurangi mobilitas dan lain sebagainya. Cara pencegahan penyebaran virus Covid-19 ini merupakan hal yang harus dipahami oleh masyarakat. 

Seluruh elemen masyarakat pun diharapkan dapat turut serta membantu agar penularan virus tersebut dapat teratasi. Tidak terkecuali mahasiswa Universitas Negeri Malang pun ikut andil dalam menangani pandemi ini. Salah satunya yaitu kegiatan yang telah dilakukan oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Malang di Desa Patokpicis, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang yaitu program kerja yang yang berupa edukasi masyarakat terkait pencegahan Covid-19 melalui poster yang dipasang dan dibagikan ke masyarakat.

 Poster ini merupakan salah satu cara untuk membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Covid-19. Tim KKN Desa Patokpicis sangat antusias menempelkan poster ke seluruh rumah warga dan berbagai fasilitas publik di Desa Patokpicis ini pada Sabtu (24/07). Dengan adanya poster pencegahan Covid-19 ini, diharapkan seluruh masyarakat memperoleh edukasi yang sama terkait langkah pencegahan Covid-19 dan selalu menaati protokol kesehatan yang diberikan.

Berikut poster edukasi pencegahan virus Covid-19

dokpri
dokpri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun