Mohon tunggu...
saptono rubini
saptono rubini Mohon Tunggu... Administrasi - penikmat tulisan obyektif

Penggemar filsafat. Meski tidak memahami apa pun tentang filsafat. Pernah bekerja pada lembaga kemanusiaan.

Selanjutnya

Tutup

Raket

The Minions, Legenda Baru Bulutangkis Dunia dari Indonesia

18 November 2018   20:14 Diperbarui: 18 November 2018   20:21 677
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bulutangkis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Vladislav Vasnetsov

The minions, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya berhasil menjuarai turnamen Yonex-Sunrise Hong Kong Open 2018 setelah di final mengalahkan pasangan Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda 21-13 21-12.

Marcus/Kevin telah menjadi legenda bulutangkis dunia. Meski tidak selalu menang, pertahanan solid dan permainan menyerang secepat kilat telah memukau penggemar bulutangkis di seluruh dunia.

Setiap tampil selalu mendapat dukungan penonton di mana pun mainnya. All England, Kejuaraan Dunia, maupun super series lain, bahkan saat di semifinal Victor China Open, tetap lebih mendapat dukungan dari pasangan tuan rumah yang mengalahkan mereka Han Chengkai/Zhou Haodong.

Tahun 2018 ini, dimulai dari Daihatsu Indonesia Master, India Open, All England, Blibli Indonesia Open, Asian Games, Japan Open, Denmark Open, Fuzhou China Open, Hong Kong Open, total 8 gelar turnamen terbuka dan 1 medali emas Asian Games dalam 1 tahun kejuaraan menjadi rekor melewati prestasi mereka tahun lalu dengan 7 gelar bergengsi. 

Gelar mereka masih bisa bertambah tahun ini melihat masih ada World Tour Final di Guang Zhou bulan depan. Belum lagi total hadiah yang mereka raih dari tournamen resmi BWF sampai sebelum Hong Kong Open mencapai US $ 1,047,106.00 (Juara Ganda Hong Kong Open mendapat sekitar US$ 31,000.00)

Selamat Marcus/Kevin, sang pasangan 1 juta dollar. 

Indonesia bangga pada kalian.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun