Mohon tunggu...
Thamrin Dahlan
Thamrin Dahlan Mohon Tunggu... Guru - Saya seorang Purnawirawan Polri. Saat ini aktif memberikan kuliah. Profesi Jurnalis, Penulis produktif telah menerbitkan 24 buku. Organisasi ILUNI Pasca Sarjana Universitas Indonesia.

Mott Menulis Sharing, connecting on rainbow. Pena Sehat Pena Kawan Pena Saran

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

[Kisah Nyata] Ketika Rahasia Itu Terkuak 45 Tahun Kemudian

17 Desember 2018   19:07 Diperbarui: 17 Desember 2018   19:17 812
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Koleksi Pribadi

Camkan !!!

1. Teruslah belajar tanpa mengenal lelah
2. Jadikan pengalaman sebagai guru terbaik
3. Kejujuran adalah mata uang termahal di dunia.

Pesan itu ditulis pada sebuah buku tulis di halaman tengah. Sang empunya buku Edy Darmawansyah, baru membaca pesan beberapa waktu kemudian.

Pesan itu selalu diingat Anggota DPRD Bogor yang ketika itu masih sekolah di Jambi. Satu hal pasti sampai saat ini pesan tersebut dijadikan motivasi dalam hidup dan kehidupan.

Siapa penulis 3 pesan bermakna tersebut ? Rahasia ini baru terkuak 45 tahun kemudian. Edy berkisah dia terkejut ketika sampai dihalaman tengah buku tulis dan melihat nama penulis pesan; Lukri AM.

Ahad 16 Desember 2018 kami keluarga besar Kaum Petokayo bersilaturahim di kediaman Uda Ujang (Syahrial Ibrahim) di Taman Kedaung Ciputat.

Inilah pertemuan rutin sembari bertukar kabar yang diikat arisan ibu ibu setiap 3 bulan sekali. Hadir Bundo Kanduang Hj Husna Darwis binti H. Dahlan dan anak kemenakan dari Bogor. Upik Faria jo sanak keluargo datang pulo dari Jl. Sutan Agung Manggarai. Demikian pula Uda Lukri sekeluarga dan tentunya awak dengan anak dan menantu serta cucu Azka, Zafran dan Alzam.

Kami bercengkerama di serambi rumah. Ada Izal Rivai Ms, Darussalam bin Syahrir, Azka ikut nimbrung serta Uda Lukri, Awak dan Edy.

Kami terkejut mendengar kisah nyata Edy yang menyebut Uda Lukri AM lah penulis pesan yang pakai kosa kata Camkanlah pakai tanda seru !!! (3).

Uda Lukri bin Abdoel Moeloek tersenyum renyah. Inilah rahasia nan terkuak kemudian. Luar biasa. Ternyata senior Alumnus Akademi Ilmu Pelayaran (AIP) ini memang mempunyai kebiasaan menyampaikan pesan bermakna motivasi. Pesan itu biasanya di tulis dihalaman tengah buku tulis ditujukan kepada siapa saja yang kebetulan sedang dikunjungi.

Dokumentasi Koleksi Pribadi
Dokumentasi Koleksi Pribadi
Tahun 1973 ketika berlayar Uda Lukri berkunjung ke Tempino Jambi mencari sanak keluargo. Inilah kelebihan pelaut yang kini menjadi Dosen AIP yang selalu mencari dan mengumpulkan sanak saudaro nan terserak. Di Tempino bersua Chairul Anwar (Alm) kemudian membawa ke Uda Syakirin (alm) dan Uda Erdwan Syaridin (alm) serta sanak keluargo di Jambi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun