Mohon tunggu...
Syarifah Nuraulia
Syarifah Nuraulia Mohon Tunggu... Ilmuwan - Mahasiswa

Hallo, perkenalkan nama saya syarifah nur aulia.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Gawat!!! Mahasiswa Undip dapat tingkatkan ekonomi warga dan membuat anak jadi lupa bermain dengan Chemistry

4 Agustus 2020   21:15 Diperbarui: 8 Agustus 2020   23:28 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semper Barat, Jakarta (18/07), pemerintah menganjurkan untuk tetap jaga jarak, memakai masker,  mencuci tangan, dan menggunakan handsanitizer. Handsanitizer merupakan salah kunci utama untuk mencegah virus yang masuk melalui tangan. Tangan merupakan sumber penularan virus sehingga kita pun mampu menjaga kebersihan agar mencegah penularan virus corona. Sayangnya, kini hand sanitizer sudah mulai langka di pasaran. WHO sebenarnya lebih menyarankan untuk mencuci tangan menggunakan sabun dengan kondisi air mengalir. Namun dalam keadaan tertentu hand sanitizer menjadi pilihan banyak orang karena praktis dan bisa dibawa ke mana-mana. Sehingga diperlukan penyuluhan tentang pentingnya mengunakan handsanitizer dan pembuatan handsanitizer yang nantinya akan dijual, sehingga dapat meningkatkan ekonomi warga sekitar. Khususnya ibu-ibu di kelurahan semper barat, Jakarta utara. Sebelumnya proses pembuatan dan penyuluhan akan diberikan poster berupa alat, bahan, dan cara yang dilakukan pada RT setempat. Supaya warga atau ibu-ibu mempunyai gambaran cara membuat handsanitizer.

 Mahasiswa UNDIP yang sedang mengikuti KKN reguler tim II periode 2020 membuat handsanitizer dengan 3 bahan saja. Handsanitizer yang dibuat berbentuk gel dan cairan. Tujuannya adalah untuk memberikan penyuluhan dan meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar dengan menjual handsanitizer yang dipasarkan secara offline dan online.

Berikut bahan yang dugunakan untuk membuat handsanitizer (resep 100 ml dengan konsentrasi alcohol 60%)  :

  • 62,5 ml alcohol 96%
  • 85,7 ml alcohol 70 %
  • 51,8 ml aloe vera
  • 20 ml essential oil lavender

Cara membuat handsanitizer berbentuk gel : Campurkan 37,5 ml aloe vera dengan 62,5 ml alcohol 96%, kemudian tambahkan essential oil sebanyak 10 tetes, kocok handsanitizer, dan handsanitizer siap digunakan.

Cara membuat handsanitizer berbentuk cairan : Campurkan 14,3 ml aloe vera dengan 85,7 ml alcohol 70%, kemudian tambahkan essential oil sebanyak 10 tetes, kocok handsanitizer, dan handsanitizer siap digunakan

Yang membedakan dari handsanitizer gel dan cairan berda pada takaran dan konsentrasi alcohol yang digunakan.

Selain itu, mahasiswa undip juga membuat anak-anak semangat dalam belajar. Denga metode belajar sambil bermain, mahasiswa undip mengajarkan kimia keanak-anak dengan sangat antusias.  Terdapat dua eksperimen yang dipraktekan di depan anak TPA Misbahuzzolam. Pada eksperimen pertama menggunakan susu. Dalam eksperimen yang dilakukan kali ini, kita akan melihat warna yang diteteskan pada susu akan menari-nari. Untuk melakukan eksperimen kali ini, alat dan bahan yang kita perlukan cukup mudah untuk dipraktekan dirumah. Bahan yang diperlukan susu full cream, dengan dua pewarna berbeda (merah dan kuning), dan deterjen cair. Sedangkan alat yang digunakan yaitu cutton bud dan tatakan piring. Langkah pertama yaitu tuangkan susu kedalam piring dan pastikan susu terebar keseluruh permukaan piring. Kemudia tuangkan 5 tetes pewarna bewarna merah dan tetes pewarna bewarna orange. Biarkan pewarna tersebut berada diatas susu tanpa diaduk. Setelah itu, ambil cutton bud dan celupkan pada deterjen cair. Setelah kapas pada cutton bud terlumuri dengan deterjen cair, masukan kedalam susu yang sudah ditetesi pewarna makanan. Pewarna makanan akan seperti menari ketika menjauh dari cutton bud yang sudah diberi deterjen cair. 

whatsapp-image-2020-08-02-at-14-37-36-5f2ed16cd541df630d35e352.jpeg
whatsapp-image-2020-08-02-at-14-37-36-5f2ed16cd541df630d35e352.jpeg
                                                                                            Eksperimen membuat pewarna makanan seperti menari-nari
Eksperimen kedua yaitubalon dapat mengembang tanpa ditiup. Rahasia balon bisa mengembang tanpa ditiup adalah dengan menggunakan dua bahan yaitu baking soda dan cuka. Dan alat yang diperlukan ialah botol dan balon.  Pertama, masukkan baking soda kedalam balon, lalu isi botol plastic dengan cuka, kemudian rentangkan bagian balon hingga bagian mulut botol tertutup bagian bibir balon. Jika bagian mulut botol sudah tertutup. Kemudian tegakkan balon agar baking soda didalam balon bisa masuk kedalam botol dan bercampur dengan cuka.goyang-goyang botol agar cuka dan baking soda dan perhatikan apa yang terjadi pada balon. Wah, Balonnya Mengembang!
whatsapp-image-2020-08-02-at-14-39-24-5f2ed3a3097f362649058c83.jpeg
whatsapp-image-2020-08-02-at-14-39-24-5f2ed3a3097f362649058c83.jpeg
Eksperimen membuat balon mengembang tanpa ditiup

Dosen pembimbing : Ir. Sutrisno, MP

Mahasiswa : Syarifah Nur aulia

                                                                             

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun