Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Raket

Polli/Rahayu Raih Tiket ke Final

31 Juli 2021   09:38 Diperbarui: 31 Juli 2021   09:56 225
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Polli / Rahayu (sumber: viva.co.id)

Kesuksesan pasangan ganda puteri Polli / Rahayu maju ke babak semi final, membawa mereka berjumpa dengan pasangan Korea Selatan, S. Shin / S. Lee pagi ini.

Polli / Rahayu maju ke semi final, setelah kemarin menghempaskan pasangan Tiongkok, Li / Du. Sementara Shin / Lee .di babak perempat final mengandaskan Piek / Seinen (Belanda). 

Hasil laga ganda puteri Polli / Rahayu melawan Shin / Lee berakhir dengan skore 21-19 dan 21-17.

Babak pertama berlangsung seru, Shin / Lee sempat unggul tipis 10-11, Polli-Rahayu berhasil menyamakan kedudukan 11-11 dan lalu berbalik unggul meski dengan selisih angka tipis 14-12, 15-15, 18-17 dan 20-19 dan Polli / Rahayu menutup babak pertama dengan kemenangan 21-19..

Babak kedua berlangsung sangat ketat, dari awal angka saling kejar mengejar, hingga akhirnya  Shin / Lee unggul lebih dulu 8-10 hingga 11-12. Polli / Rahayu dengan tenang dan taktis berhasil menyamakan kedudukan dan selslu unggul tipis, mulai dari 13-12 hingga 15-14.  Shin /Lee berhasil berbalik unhgul 15-16. Tapi tidak lama, Polli / Rahayu kembali mengendalikan prrmainan dengan selalu unggul tipis 17-16  hingga 20-17 serta mengakhiri perlawanan Shin / Lee dengan 21-17.

Luar biasa, tiket ke final ganda putri berhazil di raih. Di final, Polli / Rahayu akan menghadapi pemenang semi final lainnya antara Kong / S. Kim (Korea Selatan) melawan Y.F. Jia / Q.C. Chen (Tiongkok). Harapan tradisi emas cabor bulu tangki ada di pundak Polli / Rahayu.

Pagi ini jam 10.00.pebulu tangkis tunggal putera Indonesia, Antonius Ginting akan menghadapi A. Antonsen dari Denmark psda babak perempat final. Pada sore harinya, pasangan ganda putera Ahsan / Setiawan akan memperebutkan medali perunggu melawan pasangan Malaysia, Chia / Soh.

Mari kita dukung terus perjuangan atlet-atlet bulu tamgkis Indonesia. Semoga Antonius Ginting berhasil maju ke babak semi final tungga putera dan pasangan ganda putera Ahsan  / Setiawan mampu mempersembahkan medali perdana bagi tim bulubtangkis Indonesia. Salam olahraga.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun