Mohon tunggu...
Supriyanto
Supriyanto Mohon Tunggu... Dosen - Seorang pengajar di salah satu perguruan tinggi negeri

Lecturer

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tim PKM Polmed Melaksanakan Hibah Mesin di Kelurahan Jatikarya, Kecamatan Binjai Utara Kota Binjai

17 November 2020   21:38 Diperbarui: 17 November 2020   21:45 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tim pengabdian Penerapan Teknologi Tepat Guna (PPTTG) Politeknik Negeri Medan (Polmed) melaksanakan pengabdian kepada masyarakat Senin 16 Nopember 2020 di kelurahan Jatikarya, kecamatan Binjai Utara, kota Binjai. Pengabdian ini berbentuk hibah mesin penggiling jagung dan sekaligus pelatihan pengopersian mesin serta perawatan ringan harian yang diperlukan. 

Ketua tim, Joko Sutrisno didampingi dua anggota tim, Supriyanto dan Anasril, mengatakan “pengabdian ini merupakan komitmen tim pelaksana dalam ikut membantu sebagian masyarakat (mitra), yaitu bapak Paimin dalam mengatasi masalah besarnya biaya pakan ternak unggas yang menjadi usaha peternakannya”.

“Dengan adanya mesin penggiling jagung ini, mitra bisa menghemat biaya pengadaan pakan hingga 40%” demikian ujarnya. Disamping mengurangi biaya pengadaan pakan, mitra memiliki keuntungan lain yaitu adanya peluang diversifikasi usaha dengan membuka usaha penggilingan jagung yang berpotensi menghasilkan tambahan pendapatan.

Mitra sangat mengapresiasi kegiatan pengabdian ini,dan berharap tim pelaksana pengabdian Polmed bersedia membantu memecahkan masalah lain yang dihadapi oleh mitra dan masyarakat di desa Jatikarya diwaktu mendatang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun