Mohon tunggu...
Sumardi
Sumardi Mohon Tunggu... Wiraswasta - long life education

Freelance Writer

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Meneladani Para Pahlawan

10 November 2017   09:09 Diperbarui: 10 November 2017   17:06 1551
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Pahlawan bukanlah orang suci dari langit yang diturunkan kebumi, untuk menyelesaikan persoalan manusia dengan mukjizat, secepat kilat untuk kemudian kembali kelangit.

Pahlawan adalah orang biasa yang melakukan pekerjaan-pekerjaan besar, dalam sunyi yang panjang, sampai waktu mereka habis.

Hari ini memori berpikir kita mengajak untuk mengenang kembali kisah heroisme para pejuang - pejuang bangsa itu.

Mereka adalah manusia - manusia biasa sama seperti kita, tapi mereka memiliki visi jauh kedepan, melampaui usia biologis mereka sendiri.

Para pahlawan itu telah mengorbankan segalanya, waktu, energi berpikir, energi fisik untuk bangsa dan negara.

Para pahlawan itu juga mendahulukan kepentingan bangsa dan negara, diatas kepentingan pribadi, keluarga, kelompok dan golongan.

Kesalahan kita dalam mempelajari sejarah para pahlawan adalah, kita sebatas mengagumi patriotisme mereka.

Namun kita belum mampu menemukan titik dan cara, untuk mengikuti kisah - kisah perjuangan mereka dalam kehidupan sehari - hari.

Mari kita belajar pada Bung Tomo, dengan pekikan takbirnya mampu menggerakan rakyat Indonesia berjuang melawan penjajah.

Mari kita belajar pada Soekarno, dengan pidatonya yang menggelora mampu menggerakan rakyat Indonesia.

Mari kita belajar pada Muhammad Hatta, dengan gerakan ekonomi kerakyatanya melalui koperasi - koperasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun