Mohon tunggu...
sugita
sugita Mohon Tunggu... Guru - Menulis merupakan bagian hidup

Menulis untuk bahagia

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Ternyata Edmodo Idola Siswa

5 Mei 2021   08:00 Diperbarui: 5 Mei 2021   22:07 353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

       

Hari demi hari berganti , bulan  telah pula  terlewatkan ,bahkan tahunpun telah berjalan  namun Pandemi pun belum usai seakan tak mau pergi  .Walaupun berbagai upaya telah dilaksanakan serasa tidak menpan ,Pandemi bersikukuh  di bumi  enggan meninggalkan dunia  tak terkecuali Indonesia . 

Setahun lebih dilanda Pandemi dampaknya makin ngeri  ,  semua kegiatan ter imbas sehingga tidak bebas , termasuk pula bidang pendidkan yang ikut tertekan . Kegiatan pendidikan yang dilaksanakan kebanyakan lewat  Daring/PJJ  dan sebagian kecil tatap muka dengan aturan protokol kesehatan .

Dengan dilakukan pembelajaran jarak jauh maka guru secara tidak langsung dituntut mampu menggunakan  tekhnologi informasi untuk media belajar .

Edmodo dapat dijadikan media belajar bagi guru, siswa, dan orangtua,aplikasi ini berbentuk seperti sosial media sehingga sangat menarik untuk digunakan. Pada platform Edmodo guru maupun peserta didiknya dapat saling berinteraksi dengan mudah.Siswa, guru, dan orangtua dapat mengakses aplikasi ini dengan mudah yaitu dengan mendownload di playstore kemudian mendaftar.

Bagi guru, aplikasi ini sangat mendukung proses pembelajaran secara daring karena terdapat  menu-menu  yang  lengkap, mulai dari  share materi dari berbagai  sumber, pembagian  tugas  dan  kuis  yang  dapat  di  akses  secara  online .Guru  juga  dapat langsung  melakukan  penilaian  dengan  cara memantau  siswa  yang  sudah  maupun belum menyelesaikan tugasnya. Manfaat bagi siswa, melalui Edmodo ini siswa  dapat  menyimak  materi  yang  disampaikan  oleh  guru, kemudian mengecek tagihan-tagihan tugas dan kuis  yang  harus  diselesaikan,Menggunakan  aplikasi Edmodo sama halnya dengan menggunakan facebook. Layaknya sosial media bagi para penggiat pendidikan, Edmodo membantu siswa untuk berkomunikasi dengan siswa lainnya meskipun berbeda daerah bahkan negara. Selain guru dan siswa, orangtua siswa juga dapat menggunakan aplikasi Edmodo ini untuk meninjau perkembangan belajar putranya.

Dari pengamatan menunjukkan bahwa  pembelajaran  daring menggunakan  aplikasi Edmodo menunjukkan peningkatan aktivitas belajar siswa dari sebelumnya. Menggunakan WA persentase aktivitas belajar daring siswa hanya sebesar 50%.Sebagian besar siswa tidak aktif atau enggan mengikuti pembelajaran daring karena dirasa membosankan.

Setelah menggunakan aplikasi Edmodo, aktivitas belajar siswa meningkat dari 50% menjadi 80%.Siswa sangat antusias mengikuti pembelajaran karena mereka senang dengan fitur-fitur yang ada di Edmodo. Selain aktivitas belajar meningkat , hasil belajar kognitif siswa juga meningkat sebesar 40%.Saat menggunakan WA,siswa  yang tuntas KKM hanya 50%.Setelah menggunakan aplikasi Edmodo prestasinya meningkat menjadi 85%.

Sesuai uraian tersebut diatas menjelaskan bahwa aplikasi Edmodo mampu mengoptimalkan pembelajaran daring, hal ini terbukti dari meningkatknya aktivitas siswa dalam pembelajaran jarak jauh. Siswa lebih antusias dan tepat waktu dalam memulai pembelajaran  dari rumah.Pertama-tama mereka menuliskan kabar kemudian menyimak  materi yang diberikan oleh guru.

Setelah memahami materi kemudian siswa  mengecek  tagihan  tugas  untuk  dikerjakan. Ada batas  waktu  yang diberikan guru untuk mengerjakan tugas. Setelah tugas diselesaikan siswa dapat berdiskusi dengan guru maupun teman-temannya tentang kesulitan yang diahadapi. Sebanyak 85% siswa mendapat nilai sangat baik, maka dapat disimpulkan bahwa Edmodo mampu mengoptimalkan pembelajaran daring bagi siswa .dan efektif dalam melakukan evaluasi dan pemberian tugas .

Aplikasi Edmodo menjadi sarana yang efektif dalam mengoptimalkan pembelajaran daring bagi siswa. Hal ini dibuktikan dengan antusiasme siswa yang sangat baik pada saat pembelajaran berlangsung yaitu sebesar 80%. Hasil belajar siswa sebanyak 85% peserta didik memperoleh nilai sangat baik.

Dengan demikian pemanfaatan aplikasi yang cocok dengan siswa mampu meningkatkan prestasi belajar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun