Mohon tunggu...
SRIWAHYUNI IMRON
SRIWAHYUNI IMRON Mohon Tunggu... Guru - Guru Ekonomi SMA

Belajar dan terus belajar selagi Allah masih memberikan kesehatan lahir dan batin serta keselamatan dunia akhirat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

2.3.a.8. Koneksi antar Materi - Modul 2.3

1 September 2023   09:30 Diperbarui: 1 September 2023   09:44 250
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber:  Koleksi Pribadi

2.3.a.8 KONEKSI ANTAR MATERI -- MODUL 2.3

REVIEW MODUL PROGRAM PENDIDIKAN GURU PENGGERAK

Paket Modul 1 - Paradigma dan Visi Guru Penggerak

Pada modul ini terdiri dari empat modul mulai dari 1.1 sampai 1.4. Modul 1.1 berjudul Refleksi Filosofis Pendidikan Nasional - Ki Hajar Dewantara, Modul 1.2: Nilai dan Peran Guru Penggerak, Modul 1.3: Visi Guru Penggerak, dan Modul 1.4 berjudul Budaya Positif.

Pada modul 1.1, saya diajak untuk merefleksikan filosofi pemikiran Ki Hajar Dewantara sebagai Bapak Pendidikan, di mana mendidik dan mengjara merupaka sebuah proses memanusiakan manusia sehingga harus memerdekakan manusia secara fisik, mental, jasmani, dan rohani. Sebagai pendidik harus dapat menuntun murid sesuai kodrat alam dan zamannya agar mereka dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Di modul ini juga ditegaskan bagaimana Pendidikan itu harus berpihak pada murid.


Modul 1.2, saya belajar mengeksplorasi konsep dan berkolaborasi tentang bagaimana nilai dan peran seorang guru penggerak dalam menumbuhkembangkan sekolah dan ekosistem pendidikan agar benar-benar berpihak pada murid. Ada lima nilai yang harus dimiliki oleh seorang guru penggerak antara lain: (1) Berpihak pada murid, (2) Mandiri, (3) Kolaboratif, (4) Reflektif, dan (5) Inovatif. Sedangkan peran Guru Penggerak, diharapkan bisa mencapai lima hal yaitu (1) Menjadi pemimpin pembelajaran, (2) Menjadi coach bagi guru lain, (3) Mendorong kolaborasi (4) Mewujudkan kepemimpinan murid, dan (5) Menggerakkan komunitas praktisi.

Modul 1.3 mempelajari tentang Visi Guru Penggerak. Di sini saya mengeksplorasi dan berkolaborasi bagaimana lingkungan belajar yang bermakna dan berpihak pada murid harus ditumbuhkan. Peserta membuat lukisan mimpi dan narasi visi mengenai murid dan sekolah di masa depan yang berpihak pada murid menggunakan pendekatan Inkuiri Apresiatif. Inkuiri Apresiatif (IA) merupakan suatu filosofi, suatu landasan berpikir yang berfokus pada upaya kolaboratif untuk menemukan hal positif dalam diri seseorang, dalam suatu organisasi dan dunia di sekitarnya baik di masa lalu, masa kini maupun masa depan (Cooperrider & Whitney, 2005).

Modul 1.4 merupakan bagian akhir dari paket modul 1. Dibandingkan dengan modul sebelumnya, modul ini yang paling banyak dari sisi konten yang harus dipelajari. Ada enam sub bab dalam modul ini, antara lain: (1) Disiplin dan Nilai-Nilai Kebajikan Universal, (2) Teori Motivasi, Hukuman, Penghargaan, dan Restitusi, (3) Keyakinan Kelas, (4) Kebutuhan Dasar Manusia, dan Dunia Berkualitas, (5) Restitusi - 5 Posisi Kontrol, dan (6) Segitiga Restitusi.

Paket Modul 2 - Pembelajaran Untuk Memenuhi Kebutuhan Murid

Setelah mempelajari materi pada modul 2.3 yaitu coaching untuk supervisi akademik, kini telah tiba saatnya saya harus melakukan refleksi pembelajaran modul dan mencoba mengaitkannya dari semua rangkaian modul 2. Dimana pada modul 2 terdiri dari 3 modul yaitu modul 2.1 pembelajaran untuk memenuhi kebutuhan belajar murid, modul 2.2 pembelajaran sosial dan emosional, serta modul 2.3 coaching untuk supervisi akademik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun