Mohon tunggu...
Sri Wahyuni
Sri Wahyuni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta الحمد للّه الذي بنعمته تتم الصالحات

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Wadahi Bakat Mahasiswa, HIMA PBA UMY Gelar Festival Geka IV

24 Juni 2022   20:08 Diperbarui: 24 Juni 2022   20:11 560
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto bersama panitia GEKA IV (11/6). Sumber:  Dokumentasi Pribadi

Yogyakarta - Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab disingkat dengan HIMA PBA mengadakan festival Gema Karya Arab ke IV dengan mengangkat tema "Eksplorasi Skill Bahasa Arab dalam Membangun Peradaban Intelektual di Era Society 5.0". Dalam rangka meningkatkan kreativitas bahasa Arab di tengah masa pandemi sekaligus menjadi refleksi semangat kebersamaan, serta kepedulian terhadap kreativitas, gairah, serta potensi yang dimiliki mahasiswa, Senin (11/6).

GEKA adalah sebuah ajang perlombaan yang diselenggarakan oleh HIMA PBA dan diikuti oleh kampus-kampus lain. Merupakan ajang kompetisi yang sangat bergengsi terkhusus dalam mengembangkan kebahasa araban. Adapun manfaat dari acara ini yaitu untuk mengasah skill peserta, meningkatkan eksistensi bahasa Arab melalui acara milenial, dan panitia untuk memperkenalkan prodi kita keluar UMY serta mewadahi kreativitas mahasiswa di era pandemi ini.

Peserta Lomba GEKA IV (11/6). Sumber: Dokumentasi Pribadi
Peserta Lomba GEKA IV (11/6). Sumber: Dokumentasi Pribadi

Gema Karya Arab IV  ini akan dikemas dengan acara perlombaan. Terdapat lima cabang lomba yang mana empat cabang lomba tersebut berlaku secara umum baik untuk mahasiswa/i maupun pelajar SMA sederajat dan satu cabang lomba lagi hanya di khususkan untuk mahasiswa/i saja. Kategori lomba terdiri dari cabang lomba Pidato Bahasa Arab, Qiro'atul Akhbar, Ghina Araby, Puisi Bahasa Arab, dan Video Kreatif Pembelajaran Bahasa Arab.

Acara yang bernama Gema Karya Arab disingkat (GEKA) ini telah diadakan pada tahun 2016 dengan nama kegiatan yang sama tetapi sasaran yang berbeda yaitu tingkat pelajar SMA/MA/Pondok se DIY dan Jawa Tengah. Selanjutnya ditahun 2020 GEKA ke II diadakan dengan nama kegiatan yang sama tetapi sasaran yang berbeda yaitu tingkat  pelajar se Jawa dan Bali. Di Tahun 2021 GEKA ke III, adanya wabah virus Covid-19 sasaran utama dari GEKA sendiri diperuntukkan untuk kalangan Mahasiswa se-Indonesia dan dilaksanakan secara virtual. Di Tahun 2022 saat ini GEKA ke IV, konsep geka tahun ini sama halnya seperti tahun sebelumnya dilakukan secara virtual akan tetapi sasarannya yang berbeda yaitu Tingkat Umum Mahasiswa/i,  pelajar SMA/MA/Pondok se-Indonesia.

"Harapan saya semoga acara Geka ditahun selanjutnya semakin kreatif dan inovatif lagi agar bisa mengadakan acara secara Go Internasional jadi tidak hanya diadakan secara Nasional saja. Yuk yang belum mengikuti geka tahun ini jangan berkecil hati ya nantikan geka selanjutnya" Ujar Khaerul Fata selaku Ketua Geka IV.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun