Mohon tunggu...
Sri Pujiati
Sri Pujiati Mohon Tunggu... PNS - Nothing

Jepara, Jawa Tengah

Selanjutnya

Tutup

Love Artikel Utama

Tampil Apa Adanya Saat Kencan Pertama, Kenapa Enggak?

20 April 2021   14:07 Diperbarui: 21 April 2021   02:00 261
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kencan pertama (Sumber: FIZKES VIA GETTY IMAGES)

Kencan pertama merupakan momen yang mendebarkan sekaligus momen yang mengesankan. Karena kencan pertama merupakan langkah awal untuk mengenal pasangan kita lebih mendalam. Ini merupakan momen yang ditunggu saat sudah jadian. 

Biasanya kita sudah mengatur jadwal jauh-jauh hari untuk melakukan kencan pertama. Karena itu merupakan momen yang spesial dan momen langka, tentu kita harus mempersiapkan banyak hal. Mulai dari tempat kencan, baju yang mau dipakai dan lain-lain untuk keperluan kencan pertama.

Persiapan-persiapan itu dilakukan, tentu bukan tanpa alasan. Yaitu untuk membuat doi terkesan dan agar kencan pertama itu bisa berjalan lancar tanpa hambatan. Mengingat momen spesial ini seumur hidup kita. Meski kita tidak pernah tahu bagaiman kelanjutan dari hubungan kita ini. 

Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat kencan pertama dan menurut saya ada satu hal yang sangat penting, yaitu tampil apa adanya. 

Tampil apa adanya menurut saya hal yang harus dilakukan saat kencan pertama. Tidak perlu malu untuk menunjukkan diri kita apa adanya karena itu merupakan sebuah penghargaan atas diri kita sendiri. Kita tidak perlu pura-pura menjadi orang lain karena justru hal itu bisa membuat kita tidak nyaman. 

Kencan pertama memang sangat penting dan menjadi momen yang mungkin akan dikenang seumur hidup karena meninggalkan kenangan yang berkesan. Namun kita tidak perlu berlebihan dalam menghadapi kencan pertama. Apalagi sampai berpura-pura menjadi orang lain untuk membuat dia terkesan. 

Mengapa Demikian? 

Saat kamu memutuskan untuk melakukan kencan pertama, berati kamu sudah memikirkan matang-matang tentang dia dan tentu saja kamu sudah mengenalnya. Namun belum terlalu mendalam karena itulah kencan pertama menjadi ajang untuk mengenal lebih dalam. Akan tetapi, kamu harus berani menunjukkan diri kamu sebenarnya dan tidak perlu menutupinya. 

Jujur saja kepadanya tentang dirimu kepadanya, karena dengan begitu kamu bisa mengetahui bagaimana responnya. Dari respon itulah kamu bisa menilai kepribadiannya. 

Berpura-pura menjadi orang lain justru akan membuatmu tidak nyaman dan tentu saja menyusahkan diri sendiri. Jadi kamu tidak perlu takut atau khawatir untuk menunjukkan dirimu. 

Jika dia memang mencintaimu, dia pasti bisa menerima kamu apa adanya. Kamu tidak perlu pura-pura menajdi feminim atau menjadi orang yang anggun jika itu bukan dirimu sebenarnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun