Ecoprint: Mengasah Kreativitas Anak di Bumi Perkemahan Raimuna 2025
Dalam rangkaian kegiatan Jamran Raimuna 2025, panitia memilih kegiatan ecoprint sebagai salah satu sarana untuk mengasah kreativitas peserta. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Desa Bulu, dengan penuh semangat dan antusiasme dari anak-anak.
Ecoprint merupakan teknik menghias kain dengan memanfaatkan keindahan bentuk serta warna alami dari dedaunan. Dalam kegiatan ini, anak-anak diajak untuk mengenal berbagai jenis daun, menatanya di atas kain, lalu melakukan proses pemukulan dan pewarnaan sederhana hingga menghasilkan karya yang unik.
Suasana balai desa menjadi ramai dan penuh warna, ketika anak-anak mulai bereksperimen dengan berbagai motif dan bentuk daun. Tidak hanya menghasilkan karya seni yang indah, kegiatan ini juga mengajarkan peserta untuk lebih dekat dengan alam dan menghargai keanekaragaman hayati di sekitar mereka.
Dengan hasil karya ecoprint yang dibawa pulang, anak-anak merasa bangga karena telah menciptakan hastakarya khas perkemahan yang tidak hanya bernilai estetis tetapi juga ramah lingkungan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI