Mohon tunggu...
Rutan Kelas IIB Rembang
Rutan Kelas IIB Rembang Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Rembang, Kementerian Hukum dan HAM RI

Instansi Kepemerintahan

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Pastikan Zero Halinar, Rutan Rembang Gelar Razia Penggeledahan Kamar Hunian

3 Desember 2022   21:20 Diperbarui: 3 Desember 2022   21:52 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

REMBANG, INFO PAS - Deteksi dini atau pencegahan terhadap suatu hal yang dapat menyebabkan gangguan kamtib memang sangat penting untuk dilaksanakan. Hal tersebut sebagai salah satu cara untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di Rutan Kelas IIB Rembang Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah.

Seperti yang terlihat pada Sabtu (3/12) usai apel serah terima regu jaga, Petugas regu jaga pagi dan regu jaga malam melaksanakan razia penggeledahan kamar hunian Warga Binaan Rutan Rembang.

Dokpri
Dokpri
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Pengamanan Rutan Rembang, Imam. Tampak para petugas begitu teliti dan hati-hati dalam melakukan penggeledahan fisik maupun barang.

Hal tersebut bertujuan guna mencegah suatu hal yang dapat menyebabkan gangguan kamtib seperti Hape, Pungli, Narkoba (Halinar).

Kepala Pengamanan Rutan Imam mengatakan bahwa kegiatan penggeledahan kamar hunian merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan petugas pengamanan Rutan Rembang dalam menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di area blok hunian Warga Binaan.

"Kegiatan razia penggeledahan kamar hunian ini merupakan kegiatan rutin kami selaku petugas pengamanan dalam menjaga kamtib di Rutan Rembang. Pelaksanaannya juga insidentil, entah itu pagi, siang, bahkan malam. Tujuannya untuk memastikan bahwa Rutan Rembang benar-benar terbebas dari barang-barang terlarang."ujarnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun