Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Di Menit-menit Terakhir The Citizens Menyiapkan Rencana untuk Mendapatkan Harry Kane

11 Agustus 2021   09:04 Diperbarui: 11 Agustus 2021   09:14 293
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, merayakan gol ke gawang Fulham pada laga tunda pekan ke-16 Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur (AFP/SHAUN BOTTERILL Via Kompas.com)

Kompetisi terbaik di dunia dan paling disorot, Liga Inggris akan mulai kick off dalam laga antara Manchester City (juara musim lalu) berhadapan dengan Tottenham Hotspur pada Minggu (15/8/2021) dinihari WIB.

Sejumlah pengamat memprediksi The Citizens bakal unggul atas The Lily Whites. Hal tersebut lantaran City sang juara berselisih 24 poin di klasemen akhir atas Tottenham Hotspur (finis ke 7).

Namun prediksi untuk kemenangan pasukan Pep Guardiola itu melemah, karena sebelumnya City selalu kesulitan bermain di kandang Spurs. Itu sesuatu yang menarik.

Pertemuan kedua tim itu juga mengandung sesuatu rahasia yang membuat orang bertanya-tanya apakah striker tertajam mereka Harry Kane akan turun memperkuat tim asuhan Nuno Espirito Santo itu.

Pasalnya Harry Kane dikabarkan sudah tidak betah di klub yang bermarkas di Tottenham itu.

Dari 336 kali main bersama Spurs Kane adalah top skorer Tottenham Hotspur sepanjang masa, dia mencetak 221 gol di semua kompetisi. Alasan pemain berusia 28 tahun itu untuk pergi dari Spurs adalah karena dia sampai sejauh ini belum pernah mencium trofi juara apapun. Bersama Tottenham Hotspur.

Kane ingin menyempurnakan penampilannya dengan merebut juara dengan tim yang ditujunya.

Tindakan Kane yang sudah dua kali mangkir di sesi latihan sejak awal Agustus 2021 semakin memperjelas bahwa dia sudah kehilangan kesabaran untuk segera angkat kaki. Bahkan dalam laga ujicoba pra-musim melawan Chelsea yang berakhir sama kuat 2-2 pada Jum'at (6/8/2021) lalu Kane juga tidak turun.

Tidak bertepuk sebelah tangan, dikabarkan Manchester City siap menampung hasrat Kane. Tidak tanggung-tanggung, bahkan Manchester City mempersiapkan 120 juta atau setara Rp 2,04 triliun poundsterling untuk mendapatkan top skorer Liga Inggris musim 2020/2021 itu.

Jumlah sebesar itu masihlah "kotor". City bahkan menawarkan biaya tambahan 20 juta poundsterling.

Patut dicatat, Jack Grealish saja yang memecahkan rekor transfer Liga Inggris berharga 100 juta poundsterling atau setara Rp 1,99 triliun. Seperti diketahui, Jack Grealish direkrut klub kaya raya Manchester City dari Aston Villa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun