Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Migrasi Besar-besaran Pemain Indonesia ke Luar Negeri Jadi Sorotan Media Asing

12 Februari 2021   09:01 Diperbarui: 12 Februari 2021   09:24 703
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagus Kaffi (bola.okezone.com)


Indonesia disorot dunia lantaran para pemain sepakbolanya bermigrasi besar-besaran ke luar negeri.

Bahkan media Negeri Ginseng ramai membicarakan Asnawi Mangkualam yang direkrut Ansan Greenners FC. Konon, Asnawi, pria kelahiran Makassar, 4 Oktober 1999 (21 tahun) itu, direkomendasikan oleh Shin Tae-yong yang kini pelatih Timnas Indonesia.

Media Korea juga memperbincangkan sejumlah pemain Indonesia lainnya yang bermigrasi ke klub-klub asing di Asia dan Eropa. Di antaranya adalah Bagus Kaffi ke FC Utrecht Belanda, Brylian Aldama ke HNK Riijeka, klub profesional Kroasia.

Ada lagi Todd Ferre yang dicomot oleh Lampang FC Thailand. Bahkan yang teranyar konon Ferdinand Sinaga juga menerima pinangan dari klub asal Timor Leste, Boavista FC.

Direkrutnya "The Dragon" konon terutamanya untuk dapat mengatasi Persipura Jayapura di Piala AFC. Namun sebelum bisa bertemu Persipura, Boavista harus melewati dulu Visakha FC dari Kamboja.

Thailand dan Vietnam juga angkat bicara soal Bagus Kaffi yang bergabung dengan FC Utrecht. Media Thailand dan Vietnam itu menyebut jika sepakbola Indonesia sedang berkembang.

Mantan pelatih Chiang Rai United, Thailand, Dos Santos Silva mengomentari jika Indonesia kini mirip dengan Jepang dan Korea Selatan.

Pria asal Brasil itu mencontohkan Jepang dan Korea Selatan yang para pemainnya banyak menimba ilmu di Eropa, merumput di benua biru. Menjadikan sepakbola mereka berkembang. 

Silva mengatakan jika Korsel menghasilkan pesepakbola berkualitas dari era ke era. Indonesia pun menurutnya, sedang menuju kedua negara itu (Jepang dan Korsel).

"Thailand dan Vietnam harus meniru apa yang dilakukan Indonesia," katanya.

Dari masa ke masa Negeri Ginseng memiliki pemain-pemain seperti Cha Bum Keun, Park Ji Sung, Lee Chung Yong, Ki Sung Yong, dan kini yang tengah hit Son Heung-Min, yang menjadi pilar Tottenham Hotspur.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun