Mohon tunggu...
Roslyana
Roslyana Mohon Tunggu... Administrasi - Student

Even a shadow needs light to exist

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN UBL Roxy: Kegiatan Edukasi 3R dalam Pengelolaan Sampah di Kelurahan Duri Utara

23 Januari 2022   15:37 Diperbarui: 23 Januari 2022   16:36 505
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim KKN dan KaTar Duri Utara/dokpri

DKI Jakarta sebagai salah satu provinsi terpadat di Indonesia memiliki berbagai masalah sosial yang harus dibenahi. Salah satunya adalah masalah sampah. Dengan penduduk sebanyak 11,5 juta jiwa (belum ditambah penduduk dari kota satelit), Jakarta tentu saja memiliki banyak sampah hasil dari kegiatan produksi dan konsumsi warga Jakarta. Hal ini perlu menjadi kesadaran bersama dari berbagai pihak yang ada di Jakarta.

Melihat kenyataan yang ada, maka kami sebagai Mahasiswa Universitas Budi Luhur ingin serta turut andil menyelesaikan dan membenahi permasalahan yang ada di Jakarta. Hal ini yang kemudian mendasari kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang kami lakukan di Kelurahan Duri Utara RW 007, Kecamatan Tambora, Kota Jakarta Barat.

Tim Kuliah Kerja Nyata Universitas Budi Luhur yang beranggotakan 10 Mahasiswa ini membawakan tema kegiatan 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dalam pengolahan sampah di Jakarta, khususnya di tempat kami melakukan KKN, Kelurahan Duri Utara.

Tim KKN UBL Roxy (Kel.5)/Dokpri
Tim KKN UBL Roxy (Kel.5)/Dokpri

Agar kegiatan yang kami lakukan dapat terlaksana dengan baik serta manfaatnya dapat diperoleh oleh masyratakat, maka sebelumnya kami melakukan perencanaan demi perencanaan. Untuk kegiatan KKN ini, kami menggunakan metode observasi, survey, partisipasi, serta dokumentasi.

Sebelum melakukan KKN, kami terlebih dahulu melakukan observasi wilayah yang akan kami jadikan tempat KKN. Selain itu, kami juga melakukan Survey untuk lebih mengenal tentang kondisi tempat yang akan kami jadikan tempat KKN, baik itu dari segi geografis, budaya, maupun tentang lingkungan sekitarnya.

Sebelum melakukan KKN, kami terlebih dahulu melakukan observasi wilayah yang akan kami jadikan tempat KKN. Selain itu, kami juga melakukan Survey untuk lebih mengenal tentang kondisi tempat yang akan kami jadikan tempat KKN, baik itu dari segi geografis, budaya, maupun tentang lingkungan sekitarnya.

Berdasarkan hasil dari observasi serta survei yang kami lakukan di lapangan, kami mengetahui bahwa Kelurahan Duri Utara merupakan bagian dari Kecamatan Tambora. Kecamatan Tambora sendiri ternyata memiliki visi tentang kebersihan yang berbunyi, "Menjadikan kebersihan Kecamatan Tambora yang kompetitif, andal dan terpercaya di bidang kebersihan lingkungan. 

Mengutamakan pelayanan untuk masyarakat luas dalam menciptakan kebersihan. Menanggulangi serta cepat tanggap untuk keluhan atau komplaint tentang sampah dari masyarakat sekitar sehingga tercipta lingkungan yang bersih, asri, indah, nyaman, dan berkualitas."

Untuk memperoleh visi yang diharapkan, kecamatan Tambora memiliki beberapa misi tentang kebersihan yang tersusun dalam lima poin sbb.

  • Meningkatkan peran serta masyarakat dan swasta dalam kebersihan, pelaksanaan, pengelolaan sampah mandiri, keindahan kota, pencegahan, dan penanggulangan sampah.
  • Meningkatkan kualitas karyawan yang professional di bidang kebersihan, pencegahan, dan penanggulangan sampah.
  • Meningkatkan pelayanan pengelolaan di bidang kebersihan yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
  • Meningkatkan kuantitas dan kualitas sarana dan prasarana di bidang kebersihan, pencegahan dan penanggulangan sampah.
  • Kerjasama, yakni mengedepankan kerja tim sesama karyawan PHL dan PNS kebersihan Kecamatan Tambora dalam melaksanakan dan menyelesaikan pekerjaan sehingga pada akhirnya dapat memberikan manfaat bagi pihak-pihak lain yang berkepentingan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun