Mohon tunggu...
Robi Yuliana
Robi Yuliana Mohon Tunggu... Wiraswasta - Mahasiswa

Saya tertarik akan konten dan sesuatu hak tentang otomotif hiburan olahraga dan teknologi

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Super Ballon d'Or, Sebuah Trofi Langka Yang Layak didapatkan Lionel Messi?

7 Januari 2023   17:31 Diperbarui: 7 Januari 2023   17:51 2948
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Trofi Super Ballon d'Or. (Foto: francefootball.com)

Bandung, -- Lionel Messi sukses mempersembahkan trofi Piala Dunia 2022 kepada Timnas Argentina, Kemenangan Messi di piala dunia dianggap menyelesaikan perdebatan siapa yang terbaik antara Messi dan Cristiano Ronaldo.

Setelah Perjuangan Lionel Messi bersama timnas Argentina sukses di piala dunia Qatar 2022, Messi dirumorkan berhak menerima penghargaan sepak bola super langka, yaitu Super Ballon d'Or. Lantas apa bedanya dengan Ballon d'Or biasa ?

Perlu diketahui, Super Ballon d'Or adalah sebuah penghargaan tertinggi dari Ballon d'Or yang sudah biasa diselenggarakan setiap tahun. Tetapi berbeda dengan Ballon d'Or biasa, Super Ballon d'Or sejatinya hanya diberikan kepada pemain yang dinilai mampu tampil impresif dalam 30 tahun terakhir kariernya. 

Super Ballon d'Or ini bukanlah trofi biasa. Penghargaan ini disebut sangat langka karena sepanjang sejarah sepak bola baru ada satu orang yang memenanginya, yaitu Legenda Real Madrid Alfredo Di Stefano.

Pria kelahiran Argentina 4 Juli 1926 itu berhasil meraih penghargaan Super Ballon d'Or pada 1989, setelah unggul hasil voting di atas Johan Cruyff dan Michel Platini.

Sebelum meraih Super Ballon d'Or, Alfredo Di Stefano memang sangat superior sebagai pesepak bola dengan dibuktikan lewat torehan dua trofi Ballon d'Or tahun 1957 dan 1959 .

Selain itu, Alfredo Di Stefano juga mampu memenangkan sejumlah gelar juara bergengsi mulai dari La Liga, European Cup, Latin Cup, Intercontinental Cup hingga Copa America bersama Argentina.

Messi sempurnakan karirnya dengan trofi piala dunia (Istimewa)
Messi sempurnakan karirnya dengan trofi piala dunia (Istimewa)

Saat ini Messi sedang ramai dikaitkan dengan trofi Super Ballon d'Or. Dilansir dari Sport Bible, Messi sangat dinilai layak memenangi trofi Super Ballon d'Or dengan segala prestasi yang ia telah torehkan.

Seperti dikutip dari Wikipedia Messi memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di La Liga (474 gol), gol terbanyak di La Liga dan Eropa dalam satu musim (50 gol), trigol terbanyak di La Liga (36) dan Liga Champions UEFA (8), serta umpan gol terbanyak di La Liga (192), umpan gol terbanyak La Liga dan Eropa selama satu musim (21)[10] dan umpan gol terbanyak di Copa Amrica (17)

Tercatat, pemain Paris Saint-Germain No punggung 30 itu juga telah berhasil memenangkan tujuh Ballon d'Or sepanjang karirnya yang luar biasa. Selain itu, dia juga berhasil mencetak total 799 gol sekaligus memberikan 388 assist dalam 1.025 pertandingan untuk klub dan negara tempat dia bermain

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun