Mohon tunggu...
Rizki MuhammadGifari
Rizki MuhammadGifari Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Mahasiswa UNUSA

Selanjutnya

Tutup

Bahasa

Fungsi dari Bahasa Indonesia sebagai Bahasa Nasional

31 Oktober 2020   07:28 Diperbarui: 31 Oktober 2020   07:40 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

Salah satu fungsi sederhana dari bahasa indonesia adalah pemersatu bangsa, budaya, sosial, dan lain-lain. Sebenarnya ini adalah fungsi yang paling simpel jika dikatakan, karena bahasa indonesia sering digunakan pada saat kita bertemu dengan seseorang yang kita kenal maupun tidak.

Sebagai pemersatu bangsa, tentu saja ini dapat dilakukan karena selain bahasa daerah, bahasa indonesia dapat digunakan sebagai bahan pengajaran pada tingkat sekolah dan universitas. Ini dapat meningkatkan kearifan penggunaan bahasa indonesia.

Tidak hanya warga negara indonesia sendiri yang sering menggunakannya, bahkan turis pun ingin juga belajar bahasa indonesia dengan lancar. Meskipun dekikian, mereka tetap kesusahan untuk belajar bahasa indonesia dengan waktu yang singkat.

Kebanyakan dari mereka, logat atau cara bicara mereka yang membuat susah. Faktor lain adalah lidah mereka yang susah untuk menguasai bahasa asing. Meskipun begitu, tidak sedikit pula yang dapat berbicara bahasa indonesia dalam waktu yang cukup singkat.

Sebagai pemersatu budaya, ini juga bisa dilakukan dengan bahasa indonesia itu sendiri. Di negara indonesia itu sendiri memiliki budaya yang bermacam-macam, kita sebagai orang awal tentunya tidak bisa langsung memahami budaya mereka. Diperluka waktu yang cukup lama agar bisa memahami budaya mereka. Tetapi, jika kita menggunakan bahasa indonesia, kita bisa dengan mudahnya mengerti apa yang dimaksudkan oleh orang lain tersebut dan kita juga bisa memahami budaya mereka dengan mudah tanpa perlu pusing-pusing memikirkan makna dari budaya yang mereka gunakan.

Bahasa indonesia pun dapat membeda-bedakan latar sosial seseorang dengan yang lainnya karena adanya perbedaan diantara makhluk satu dengan yang lain. Tetapi, perbedaan tersebut jangan digunakan sebagai alat pemecah hubungan sosial diantara masyarakat sekitar. Perbedaan ini lah yang membuat golongan atau masyarakat itu memiliki ciri khas tersendiri. Dengan adanya bahasa indonesia, kita dapat berbagi dengan sesama kita yang tidak bisa memahami bahasa daerah yang ada disekitar kita.

Kita harus bisa menjaga perbedaan itu, perbedaan itu menyenangkan karena adanya perbedaan maka ada banyak pula keanekaragaman yang bisa kita lihat sekarang ini. Dari pakaian, makanan, minuman, jajanan khas, dan lain-lain.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun