Mohon tunggu...
Jurnalis
Jurnalis Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis

Seorang jurnalistik

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Ikamaru-J Sukses Selenggarakan Acara Dialog Terbuka tentang Kajian Tindak Lanjut Masalah Sampah

14 Agustus 2022   13:06 Diperbarui: 14 Agustus 2022   13:07 395
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dialog terbuka yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Kecamatan Koto Baru-Jambi (IKAMARU-J) di gedung serba guna sembilan luhah kecamatan koto baru pada hari Sabtu tanggal (13/8/2022) yang di hadiri langsung oleh walikota sungai penuh, wakil walikota sungai penuh, ketua DPRD kota sungai penuh, dan juga SKPD Terkait.

Seperti dinas Lingkungan Hidup, dinas Kesehatan, dinas pemberdayaan masyarakat dan desa, dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, dinas pertanian, kepala Bappedakepala. Dan hadir juga camat, Forum kepala desa kecamatan koto baru, tokoh adat, dan juga tokoh masyarakat 9 luhah koto baru .

Dialog terbuka terkait kajian tindak lanjut masalah sampah terhadap lingkungan masyarakat ini dilaksanakan agar ada solusi dan kebijakan tepat dari pemerintah kota sungai penuh serta partisipasi masyarakat maupun pihak terkait lainnya dalam artian lain sebagai bentuk kepedulian kepada kota sungai penuh ini.

Dalam Sambutan Ketua umum IKAMARU-J Adli Dwi Putra menegaskan bahwa acara dialog terbuka yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Kecamatan Koto Baru (IKAMARU-J) adalah bentuk dari kesadaran dan tanggung jawab kami sebagai mahasiswa, sebagai bentuk rasa sayang dan rasa cinta kami kepada kecamatan koto baru dan kota sungai penuh.

Dokpri
Dokpri

Kota sungai penuh, yang di juluki bumi sahalun suhak saletuh bedil merupakan semboyan yang memperlihatkan kekompakan dan selalu bermusyawarah untuk mufakat dalam setiap pengambilan keputusan dengan satu kata perbuatan. Artinya, Masalah sampah yang ada lingkungan kita adalah tanggung jawab kita semua. Untuk itu kami mengajak hadirin semua untuk bersama-sama dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di lingkungan kita. "ujar ketum Adli Dwi Putra

Walikota sungai penuh, Ahmadi Zubir menyambut baik atas terselenggara acara dialog terbuka tentang kajian tindak lanjut masalah sampah oleh Ikatan Mahasiswa Kecamatan Koto Baru-Jambi (IKAMARU-J).

Kami menyambut baik kegiatan kajian Ilmiah ini. Saya berharap kepada generasi muda dan juga mahasiswa kaum intelektual agar tidak terpengaruh oleh opini-opini yang dibangun untuk mempengaruhi pemikiran masyarakat sehingga berpikir negatif terhadap permasalahan sampah yang sedang pemerintah hadapi saat ini

"Kami juga sangat mengapresiasi terlaksananya dialog terbuka ini merupakan bentuk kecintaan dan kepedulian anak muda kepada Kota Sungai Penuh yang kita cintai ini," Ujar walikota sungai penuh

" Saya berharap kepada tokoh pemuda dan para mahasiswa kaum intelektual jangan terprovokasi oleh opini-opini yang sengaja dibangun oleh kaum yang tidak senang dengan program pemerintah saat ini, dialog seperti ini kami atas nama pemerintah Kota Sungai Penuh sangat menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan kajian-kajian ilmiyah yang di selenggarakan oleh Mahasiswa Ikamaru-J, hal ini juga membantu Pemerintah dalam mensosialisasikan program penangan persampahan di Kota Sungai Penuh." Harap Wako Ahmadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun