Mohon tunggu...
Rieska Utami
Rieska Utami Mohon Tunggu... Administrasi - karyawan swasta

penyuka sepi dan penikmat kopi

Selanjutnya

Tutup

Film

Kemunculan Jude Law dan Johnny Depp yang Menghibur di Sekuel "Fantastic Beast"

15 November 2018   19:40 Diperbarui: 15 November 2018   19:35 391
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
gathertherosebuds.com

Film sekuel Fantastic Beast And Where To Find Them yang bertajuk  Fantastic Beast The Crimes of Grindelwald akhirnya rilis di bioskop tanah air pada hari  rabu tanggal 14 kemarin. Film Fantasi yang disutradarai oleh David Yates dan skenario oleh J.K Rowling ini sangat ditunggu-tunggu para pecinta film khususnya para fans Harry Potter. 

Bagaimana tidak, film pendahulunya yang rilis di tahun 2016 banyak menampilkan hal-hal menarik saat Newt Scamander bertualang dengan hewan - hewan sihir yang dengan mudah ia taklukan sehingga hal ini lah yang menyebabkan para pecinta film Fantastic Beast yang pertama menjadi sangat penasaran dengan kisah selanjutnya apalagi JK Rowling hanya menyajikan serial ini lewat film saja. 

Fantastic Beast The Crimes of Grindelwald ini masih dibintangi oleh Eddie Redmayne sebagai Newt Scamander ,Katherine Waterston sebagai Tina Goldstein, Dan Fogler sebagai  Jacob Kowalski dan Alison Sudol sebagai  Queenie Goldstein serta aktor dan aktris lain yang turut meramaikan film tersebut.  

Namun, hal yang paling saya sukai adalah kemunculan aktor legendaris Johnny Depp dan Jude Law yang turut menjadi bagian dalam film ini

Siapa tak kenal dengan Johnny Depp dan Jude Law, aktor kawakan yang telah berkecimpung pulihan tahun di industry film Hollywood dengan akting nya yang mumpuni, penjiwaan yang sangat dalam sukses membuat mereka menjadi salah satu aktor papan atas di Hollywood. Kemunculannnya di sekuel Fantastic Beast ini merupakan salah satu scene yang paling ditunggu selain petualangan dari  Newt Scamander.

Jude law yang memerankan Albus Dumbledore muda begitu karismatik hingga membuat saya terpana dan memikirkan  karakter Dumbledore dalam Harry Potter ternyata Dumbledore muda sangatlah tampan, berwibawa, dan karismatik.  Sehingga tak heran, Dumbledore sangatlah dihormati dan dicintai oleh para muridnya.

Dalam film ini dikisahkan bahwa Dumbledore tidak memiliki hubungan yang baik dengan Grindelwald padahal sewaktu muda mereka merupakan sahabat dekat sampai - sampai mereka melukai tangan mereka dan menyatukan darah mereka sebagai janji agar mereka tidak saling melukai. Sehingga ada dilema tersendiri pada sisi Dumbledore ketika ia diminta untuk membunuh Grindelwald.

Dari sisi Grindelwald sendiri, entah kenapa setiap saya melihat Grindelwald muncul, dari cara bicara hingga gesture tubuhnya selalu mengingatkan saya pada Jack Sparrow si bajak laut dalam film Pirates of The carribean yang diperankan Johnny Depp sehingga menurut saya, karakter Grindelwald dalam film ini kurang menimbulkan kesan garang dan jahat seperti halnya Voldemort dalam Harry Potter.

Overall, saya menyukai film ini karena terselamatkan oleh kemunculan Johny Depp dan Jude Law karena menurut saya sendiri Fantastic Beast ini  masih seru untuk diikuti ditambah dengan sajian visual-visual yang menarik dan menakjubkan yang ditampilkan film ini, namun keseluruhan isi cerita sendiri rasanya seperti terpisah pisah.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun