Mohon tunggu...
Ricky Budiman
Ricky Budiman Mohon Tunggu... Foto/Videografer - bismillah

berita yang baik adalah berita yang bisa di pertanggung jawabkan kebenarannya. menyukai dunia broadcasting, dapat mengedit video dan photo, membuat film bahkan mendokumentasikan kegiatan dengan baik.

Selanjutnya

Tutup

Money

Kepala Desa Cimekar, Iwan Dharmawan Dukung Penuh Para UMKM dan Objek Wisata

12 April 2021   12:59 Diperbarui: 12 April 2021   13:49 451
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sambutan Bapak Iwan Dharmawan (kepala Desa Cimekar) di Fokus Archery 02

Kepala Desa Cimekar Iwan Dharmawan Munggahan bersama segelintir warga di Komplek Manglayang Regency, Kab.Bandung Minggu, 11 April 2021.

Kepala Desa Cimekar (Kab.Bandung) mengajak membangun desa Cimekar bersama, dengan mendorong umkm untuk maju berarti membangun desa Cimekar menjadi lebih baik. lokasi panahan (Fokus Archery 02) di RW.26 dan lokasi wisata kuliner di RW.28 Desa Cimekar, saling berdampingan.  "UMKM yang berwilayah di Desa Cimekar mesti di perhatikan apalagi yang berpotensi seperti panahan, objek wisata sekalian edukasi bermanfaat untuk semua dan tidak jauh bersebelahan dengan objek wisata kuliner jadi sebenarnya lengkap" ujar Bapak Iwan Dharmawan Kepala desa Cimekar.

acara ini di hardiri oleh Riki Ganesa, S.Hut (Anggota DPRD Kab.Bandung) Bulan Ramadhan sudah di depan mata dengan adanya objek wisata ini menjadikan masyarakat belajar sambil bermain di panahan "panahan ini bagus untuk anak-anak siswa yang masih belum masuk sekolah tidak fokus kepada gadgetnya tapi latihan disini sebagai ajang pembelajaran alam dan mengisi kegiatan saat bulan suci ramadhan" ujar Riki Ganesa, S. Hut.

saling simbiosis mutualisme anatara pemerintahan dan tokoh masyarakat dalam tujuan membangun Desa Cimekar menjadi lebih baik, Riki Ganesa, S.Hut menjelaskan "kemarin baru saja membahas ekonomi kreatif di DPRD, bicara domain ekonomi kreatif panahan dimata anak-anak olahraga tetapi ketika panahan itu dikemas menjadi sebuah sisi kreatifitas dan di dorong juga oleh tekologi informasi mudah-mudahan bisa dikolaborasikan yang nantinya berkesinambungan."

Simbolik pembukaan objek wisata Panahan
Simbolik pembukaan objek wisata Panahan

Kegiatan sekalian membuka wisata panahan secara simbolik oleh Bapak Iwan Dharmawan (Kepala Desa Cimekar) yang di ikuti Bapak Riki Ganesa, S.Hut, (Anggota DPRD Kab.Bandung) dan Ahmad Derajat (Ketua Karang Taruna Desa Cimekar) 

sisi kulinerpun jadi objek wisata yang menarik untuk masyarakat, sebab Bandung identik dengan banyaknya macam-macam makanan yang tersebar di semua daerah. seperti Waroeng 28 di RW.28 Desa Cimekar. "alhamdulillah warga 28 dapat membangun tempat kuliner membantu para umkm memasarkan prodaknya dengan baik, semoga dengan adanya ini menjadikan motivasi bagi yang lainnya, tentu saya juga akan mendukung masyarakat yang bergerak positif apalagi yang berkaitan dengan kemajuan di berbagai sektor seperti ekonomi dan lainnya" ujar Bapak Iwan Dharmawan.

Simbolik penanda tanganan pembukaan objek wisata Kuliner di Waroeng 28.
Simbolik penanda tanganan pembukaan objek wisata Kuliner di Waroeng 28.

penanda tanganan warung 28 sebagai pembukaan secara simbolik lokasi objek wisata kuliner di Desa Cimekar

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun